Ini Fakta Menarik Marc Marquez

Rabu, 04 Februari 2015 - 10:10 WIB
Ini Fakta Menarik Marc...
Ini Fakta Menarik Marc Marquez
A A A
SEPANG - Para pecinta MotoGP tak lama akan tersuguh tontotan menarik lomba MotoGP musim 2015. Meski seri pertama baru akan digelar pada 29 Maret mendatang di Losail, Qatar, namun semua tim sudah mempersiapkan diri.

Tim Repsol Honda musim ini kembali akan mengandalkan Marc Marquez dan Dani Pedrosa untuk mendulang sukses. Beralasan sekali jika tim pabrikan tersebut mengandalkan kedua joki kuda besi menyusul prestasi mereka musim lalu. Namun tahukah Anda sejumlah fakta menarik yang ada di diri Marquez ?

Sejak berkiprah di MotoGP, Si Baby Alien, julukan pembalap asal Spanyol itu sudah membetot perhatian publik. Dan berikut ini merupakan fakta menarik Marquez dilansir dari situs motogp, Rabu (4/2/2015).

- Di seri pembuka pada musim 2013 di Qatar, Marquez menjadi pembalap keempat termuda yang berhasil finis dan baik podium di kelas primer. Sebelumnya catatan prestasi ini pernah diraih Randy Mamola, Eduardo Salatino dan Norick Abe.

Ini Fakta Menarik Marc Marquez


- Marquez meraih gelar pertama MotoGP di GP Amerika saat usianya 20 tahun, 63 haru. Hal tersebut menjadikannya pembalap termuda yang pernah memenangkan kelas utama Grand Prix sekaligus mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang, Freddie Spencer di usia 20 tahun, 196 hari saat menjadi juara di kelas 500cc pada 1982.

- Kemenangan di Austin, juga membuat Marquez sebagai pembalap termuda yang pernah ada sepanjang 65 tahun sejarah Kejuaraan Dunia Grand Prix di tiga kelas berbeda. Ia berhasil mengalahkan rekor rekan setimnya Dani Pedrosa yang meraihnya di usia 20 tahun, 227 hari saat menang di China pada 2006.

- Marquez menjadi pembalap termuda yang memenangkan lomba di posisi start pertama dan kedua di kelas utama sejak 15 tahun belakangan. Terakhir kali hal tersebut pernah dibukukan Max Biaggi pada debutnya di kelas 500cc di Suzuka, 1988.

- Marquez menjadi pembalap pertama sejak Jorge Lorenzo pada 2008 yang finis dan naik podium di dua balapannya di kelas utama.
Ini Fakta Menarik Marc Marquez


- Setelah naik podium di dua balapan pertama pada 2013, Marquez selanjutnya bergabung dengan pimpinan klasemen, Jorge Lorenzo dan menjadi yang termuda memimpin kelas utama. Torehan itu sekaligus menempatkan Marquez mengalahkan Lorenzo di klasemen utama usai menang di Estoril pada 2008 di usia 20 tahun, 345 hari.

- Kemenangan di Austin tahun lalu juga merupakan rekor Marquez menjadi pembalap muda yang back to back ke podium sekaligus mengalahkan prestasi yang pernah dibuat Randy Mamola.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0506 seconds (0.1#10.140)