DeAndre Jordan, Berkilau namun Tersisih

Jum'at, 13 Februari 2015 - 10:36 WIB
DeAndre Jordan, Berkilau...
DeAndre Jordan, Berkilau namun Tersisih
A A A
LOS ANGELES - Pekan ini nama pemain Los Angeles Clippers, DeAndre Jordan bermunculan di berbagai surat kabar di Amerika. Dia telah mencetak setidaknya 20 poin dan 20 rebound di tiga penampilan dalam enam laga teranyar Clippers. Tetapi pada hari Minggu (15/2/2015) penghuni posisi center hanya akan menonton laga NBA All Stars dari rumahnya.

Rekor 20 poin dan 20 rebound yang dipecahkan Jordan dalam tiga penampilannya baru-baru ini merupakan prestasi yang terbilang langka. Tercatat, rekor tersebut tidak pernah hadir dalam 511 penampilan terakhir sepanjang berkarir di NBA.

Jordan juga menjadi aktor kesuksesan Clippers saat menumbangkan dua kali juara Divisi Pasifik, Houston Rockets 110-95 di Staples Center, Kamis (12/2/2015). Dia juga tampil menawan saat mengeluarkan timnya dari jerat lima kekalahan beruntun saat mencetak 27 rebound di laga kontra Dallas Mavericks dua hari sebelumnya.

Kemampuan Jordan mendongkrak prestasi timnya dibuktikan ketika berhasil mengangkat Clippers ke posisi enam besar di klasemen Wilayah Barat. Statistik mencatat, Jordan rata-rata berhasil memasukan enam dari delapan lemparannya di 39 pertandingan terakhir.

Penampilan menawan pria kelahiran Texas, 26 tahun silam, sayang tidak membuanya terpilih mewakili NBA All Stars di Wilayah Barat. Untuk hal itu, pelatih Clippers, Doc Rivers menyebut NBA melakukan blunder karena tidak memberinya kesempatan perdana tampil di panggung bintang musim ini.

“D.J (DeAndre Jordan) seharusnya tampil (di skuat NBA All Stars), kita semua tahu itu. Makanya saya bilang ini (keputusan tidak memasukannya ke NBA All Stars) adalah sebuah lelucon yang tidak menghibur,” kata Rivers dikutip Los Angeles Times, Kamis (12/2/2015).
DeAndre Jordan, Berkilau namun Tersisih
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7046 seconds (0.1#10.140)