Madrid Menang Mudah di Jerman

Kamis, 19 Februari 2015 - 04:45 WIB
Madrid Menang Mudah...
Madrid Menang Mudah di Jerman
A A A
GELSENKIRCHEN - Dua gol dari Marcelo dan Cristiano Ronaldo membawa Real Madrid menang mudah dalam lawatannya ke kandang Schalke 04 di leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Kamis (19/2) dini hari WIB. Kemenangan ini jadi modal penting buat skuat besutan Carlo Ancelotti dalam melakoni leg kedua di Santiago Bernabeu nanti.

Selaku tuan rumah, skuat besutan Roberto Di Matteo tampil penuh percaya diri. Tidak ingin mengulang kesalahan yang sama seperti musim lalu, Schalke coba mengambil inisiatif menyerah lebih dulu. Pergerakan Choupo-Moting coba melewati dua pemain belakang Madrid. Namun, Pepe masih lebih sigap mengamankan bola.

Gelombang serangan tuan rumah membuat Madrid kesulitan, selanjutnya Aogo yang berdiri bebas langsung melepaskan sepakan voli yang masih melambng tinggi dari gawang Iker Casillas. Tak berselang giliran Huntelaar melakukan tusukan, namun tendangannya masih dapat ditepis Casillas.

Madrid membalas dan tandukan Ronaldo meneruskan umpan matang Carvajal tidak dibendung penjaga gawang Schalke04, Wellenreuther. Tim tamu memimpin 1-0. Keunggulan satu gol membuat mental tuan rumah runtuh dan Madrid semakin nyaman membangun serangan.

Beberapa kali Wellenreuther dibuat jatuh bangun saat berhasil membendung sepakan Benzema dari posisi satu lawan satu setelah sang penyerang asal Prancis itu lepas dari jebakan offside tuan rumah. Kembali Wellenreuther menyelamatkan gawangnya, dengan memblok tendangan bebas CR7 -julukan Ronaldo-. Hingga turun minum tidak ada tambahan gol tercipta dan Madrid tetap unggul 1-0.

Memasuki paruh kedua, Madrid mencoba menguasai penguasaan bola lebih dulu. Sementara tuan rumah tidak menyerang dan langsung mengancam Casillas lewat tendangan voli Boateng, namun sayang masih melambung tinggi di atas gawang Casillas. Boateng kembali mencoba, kali ini dengan sepakan kerasnya dari luar kotak penalti, namun masih bisa ditangkap dengan sempurna.

Perlahan tapi pasti tuan rumah justru lebih banyak menekan, namun penyelesaian yang kurang baik membuat tidak ada perubahan sejauh ini. Bukannya mencetak gol penyama, Schalke justru kembali tersentak usai sepakan keras Marcelo meluncur deras tanpa bisa dihalau Wellenreuther.

Madrid makin nyaman memimpin 2-0. Gol tadi membuat tim tamu lebih santai, hingga Ancelotti menarik keluar Isco dan memasukkan Asier Illarramendi. Schalke terus menyerang, namun hingga peluit panjang berbunyi tidak ada tambahan gol tercipta dan Madrid menutup pertandingan dengan kemenangan 2-0.

Susunan Pemain Kedua Tim:

Schalke04: Wellenreuther; Uchida, Howedes, Matip, Nastasic, Aogo; Hoger, Neustadter, Boateng; Choupo-Moting, Huntelaar.
Cadangan: Wetklo, Kirchhoff, Meyer, Fuchs, Ayhan, Barnetta, Platte.

Real Madrid: Casillas; Carvajal, Varane, Pepe, Marcelo; Lucas Silva, Kroos, Isco; Bale, Benzema, Ronaldo.
Cadangan: Navas, Hernandez, Arbeloa, Nacho, Jese, Illarramendi, Medran.
(akr)
Berita Terkait
Catat! Jadwal Lengkap...
Catat! Jadwal Lengkap Pertandingan Matchaday 1 Liga Champions 2021/2022
Tandang ke Anfield,...
Tandang ke Anfield, AC Milan Tanpa Ibrahimovic di Liga Champions
Kontra Inter Milan,...
Kontra Inter Milan, Karim Benzema Siap Tebar Ancaman!
Babak Belur! Liverpool...
Babak Belur! Liverpool Tak Berkutik Kena Bantai Napoli 4-1
Catatan Menyedihkan...
Catatan Menyedihkan Liverpool di Final Liga Champions 2022
Dramatis! Gol Menit...
Dramatis! Gol Menit Akhir Joel Matip Menangkan Liverpool Atas Ajax
Berita Terkini
Apakah Timnas Indonesia...
Apakah Timnas Indonesia U-17 Diperkuat Pemain Naturalisasi Baru di Piala Dunia U-17 2025?
25 menit yang lalu
Live di iNews Malam...
Live di iNews Malam Ini, Heidenheim vs Bayern Munchen dan Union Berlin vs Stuttgart
1 jam yang lalu
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia U-17 Kado Ulang Tahun ke-95 PSSI
2 jam yang lalu
Stadion Delta Sidoarjo...
Stadion Delta Sidoarjo Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
3 jam yang lalu
Biodata dan Agama Sergey...
Biodata dan Agama Sergey Kovakev, si Tangan Besi Juara Dunia yang Kontroversial
5 jam yang lalu
Daftar Prestasi dan...
Daftar Prestasi dan Gelar Sergey Kovalev Selama 16 Tahun Berkarier di Olahraga Tinju
5 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved