Penyelamatan Joe Hart Perbesar Peluang City
A
A
A
MANCHESTER - Penyelamatan sempurna penjaga gawang Manchester City, Joe Hart saat menggagalkan tendangan penalti Lionel Messi dipenghujung laga 16 besar Liga Champions, menurut Manuel Pellegrini memperbesar peluang klub wakil Liga Primer itu ke babak selanjutnya. Seperti diketahui City dipaksa menelan kekalahan di depan publik Etihad Stadium dengan skor 2-1.
Klub raksasa asal Spanyol gagal membawa pulang tiga gol tandang menuju leg kedua di Camp Nou, 18 Maret mendatang setelah Hart menyelamatkan eksekusi penalti Lionel Messi dimasa perpanjangan waktu. Zabaleta melancarkan tekel keras terlambat terhadap Messi di dalam kotak terlarang hingga wasit menunjuk titik putih.
Beruntung Hart menyelamatkan sepakan keras La Pulga -julukan Messi-, yang menurut pelatih City dapat menghidupkan kembali peluang tim besutannya. "Penyelamatan yang dilakukannya (Hart) sangat penting karena memberikan kami kesempatan dan mencoba meraih kemenangan di Barcelona. Skor 3-1 akan sangat menyulit dan menutup peluang kami," jelas Pellegrini dilansir Sportsmole, Rabu (25/2/2015).
Luis Suarez sukses memborong dua gol untuk membawa Barcelona mengatasi perlawanan Manchester City dengan skor tipis 2-1 dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Etihad Stadium, dini hari tadi WIB. Mantan penyerang Liverpool itu kembali ke Inggris untuk pertama kali sejak ditransfer pada musim panas lalu dan sukses menghadirkan mimpi buruk bagi publik tuan rumah lewat sepasang golnya di babak pertama.
Sergio Aguero sempat memperkecil keadaan di menit 69, namun diusirnya Gael Clichy secara tak langsung menghambat kebangkitan City di babak kedua.
Klub raksasa asal Spanyol gagal membawa pulang tiga gol tandang menuju leg kedua di Camp Nou, 18 Maret mendatang setelah Hart menyelamatkan eksekusi penalti Lionel Messi dimasa perpanjangan waktu. Zabaleta melancarkan tekel keras terlambat terhadap Messi di dalam kotak terlarang hingga wasit menunjuk titik putih.
Beruntung Hart menyelamatkan sepakan keras La Pulga -julukan Messi-, yang menurut pelatih City dapat menghidupkan kembali peluang tim besutannya. "Penyelamatan yang dilakukannya (Hart) sangat penting karena memberikan kami kesempatan dan mencoba meraih kemenangan di Barcelona. Skor 3-1 akan sangat menyulit dan menutup peluang kami," jelas Pellegrini dilansir Sportsmole, Rabu (25/2/2015).
Luis Suarez sukses memborong dua gol untuk membawa Barcelona mengatasi perlawanan Manchester City dengan skor tipis 2-1 dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Etihad Stadium, dini hari tadi WIB. Mantan penyerang Liverpool itu kembali ke Inggris untuk pertama kali sejak ditransfer pada musim panas lalu dan sukses menghadirkan mimpi buruk bagi publik tuan rumah lewat sepasang golnya di babak pertama.
Sergio Aguero sempat memperkecil keadaan di menit 69, namun diusirnya Gael Clichy secara tak langsung menghambat kebangkitan City di babak kedua.
(akr)