Lorenzo Akui Yamaha Lemah di Cuaca Panas

Kamis, 26 Februari 2015 - 00:35 WIB
Lorenzo Akui Yamaha...
Lorenzo Akui Yamaha Lemah di Cuaca Panas
A A A
SEPANG - Jorge Lorenzo menilai motor Yamaha YZR-M1 masih perlu beberapa perbaikan setelah menjalani tiga hari tes pra musim MotoGP di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia. Pembalap asal Spanyol itu menyebut tunggangannya masih lemah jika dipaksa berjibaku di bawah cuaca terik.

Lorenzo menyelesaikan tes hari ketiga, Rabu (25/2) dengan bercokol di posisi kedua. Balapan di tengah cuaca terik, rekan setim Valentino Rossi itu dapat hasil yang cukup baik di tengah banyaknya perubahan pada motornya.

Cuaca di Negeri Jiran yang mencapai 49 derajat Celcius rupanya membuat akselerasi motor Lorenzo berkurang. Hal tersebut yang dinilai pembalap kelahiran Palma, Majorca, Spanyol 4 Mei 1987 itu jadi titik lemah Yamaha saat ini.

"Kami masih perlu meningkatkan sedikit akselerasi daat ban jadi tipis. Ini akan jadi tugas kami berikutnya, terutama dalam cuaca panas," katanya dilansir Crash.

Lorenzo kemudian memutuskan berhenti melakukan uji coba, lantaran tidak yakin pengereman motornya. Meski begitu ia yakin masalah yang sama juga dialami para pembalap lain.

"Pada pukul 15:30 (waktu Malaysia), kami mencoba simulasi balapan di suhu tertinggi selama saya berada di Sepang dan itu sangat sulit bisa menjaga waktu lap yang baik serta kecepatannya. Motor terasa tidak cukup baik jika suhu terlalu tinggi," tambahnya.
(akr)
Berita Terkait
Motogp Mandalika 2022,...
Motogp Mandalika 2022, Penonton Hari Kedua Membeludak
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya...
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya di MotoGP 2021
Momen Penonton MotoGP...
Momen Penonton MotoGP Thailand 2024 Dibawa Naik Tuktuk untuk Menuju Tribun
Tak Mau Ketinggalan...
Tak Mau Ketinggalan Aksi Pembalap, Penonton Datangi Sirkuit Mandalika Sejak Pagi
Puncak Arus Balik Penonton...
Puncak Arus Balik Penonton MotoGP Diprediksi Malam Ini, Kemenhub Siapkan Tiket 'Go Show'
Suguhkan 63 Balapan...
Suguhkan 63 Balapan Live, Saksikan Seluruh Rangkaian Seri MotoGP di SPOTV melalui Vision+!
Berita Terkini
Ada Khabib Nurmagomedov...
Ada Khabib Nurmagomedov di Balik Penolakan Islam Makhachev vs Ilia Topuria
12 menit yang lalu
Pembuktian Kekuatan...
Pembuktian Kekuatan Monster KO Naoya Inoue di Amerika Serikat
24 menit yang lalu
Kronologi Rumitnya Duel...
Kronologi Rumitnya Duel Wajib Daniel Dubois vs Derek Chisora: Dipaksa IBF dan Urgensi Unifikasi Gelar
54 menit yang lalu
Muhammad Ferrari Masuk...
Muhammad Ferrari Masuk Skuad All-Stars Lawan MU, Carlos Pena: Lebih Penting Main di Liga
2 jam yang lalu
Skorsing Dicabut, Ryan...
Skorsing Dicabut, Ryan Garcia Lolos dari Lubang Kematian Kariernya
2 jam yang lalu
Gading Marten dan Wijaya...
Gading Marten dan Wijaya Saputra Gembira Main Bareng Juara Dunia Biliar
3 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved