PSG Tuntaskan Dendam Atas Chelsea
A
A
A
LONDON - David Silva membayar kesalahan lewat gol penyama di babak tambahan waktu untuk membawa Paris Saint-German (PSG) menuntaskan dendam atas Chelsea di 16 besar Liga Champions, Kamis (12/3) dini hari WIB. Bermain imbang 2-2 di leg kedua, PSG berhak lolos ke perempat final dengan keunggulan gol tandang lewat agregat 3-3.
Babak pertama, Chelsea cenderung menghadirkan penampilan monoton, sementara PSG coba mengambil inisiatif serangan. Keputusan kontroversial terjadi dipertengahan paruh pertama lewat kartu merah yang diterima Zlatan Ibrahimovic usai berebut bola dengan Oscar. Unggul jumlah pemain tidak lantas membuat langkah Chelsea menjadi mudah, setelah babak pertama ditutup tanpa gol.
(Baca Juga: Kartu Merah Ibra Gagal Untungkan Chelsea)
Memasuki paruh kedua, pertandingan makin sengit mengingat kedua tim menyuguhkan permainan terbuka. Chelsea yang unggul jumlah pemain harus menunggu hingga menit ke 81 untuk memecah kebuntuan. The Blues yang terlihat kesulitan menembus pertahanan PSG, namun akhirnya publik Stamford Bridge bersorak ketika sambaran Cahill tidak mampu dibendung Sirigu.
Chelsea memimpin sementara 1-0. Skuat tuan rumah semakin percaya diri, sementara PSG belum menyerah. Hingga akhirnya usaha tim tamu berbuah hasil untuk menyamakan kedudukan, berkat tandukan David Luiz memanfaatkan situasi sepak pojok. Chelsea tampak panik usai PSG menyamakan skor. Hingga babak kedua usai kedudukan masih sama kuat 1-1 hingga membuat agregat 2-2 dan laga harus dilanjutkan dengan tambahan waktu.
(Baca Juga: David Luiz Paksa Babak Tambahan Waktu)
Pada masa tambahan waktu Silva dianggap oleh wasit melakukan handball kala berduel udara di kotak penalti sendiri dengan Zouma. Penalti untuk Chelsea dan Hazard sukses mengecoh Sirigu. Chelsea balik memimpin dengan agregat 3-2. Extra time babak pertama berakhir, Chelsea unggul agregat 3-2 atas PSG.
Tim tamu belum selesai berjuang, hingga Silva akhirnya membayar lunas kesalahannya. Tandukan Silva tidak mampu dihadang Courtois untuk menjadi agregat sama kuat 3-3. Hingga laga bubar, Chelsea tidak mampu menambah gol dan harus tersingkir di Liga Champions musim 2014-2015 ini.
Chelsea memang memaksa PSG dengan hasil imbang 2-2 di Satmford Bridge, namun klub kaya asal Prancis itu sukses menyingkirkan The Blues -julukan Chelsea- berkat agresivitas gol tandang dengan agregat 3-3.
Susunan Pemain Kedua Tim:
Chelsea: Courtois; Ivanovic, Cahill, Terry, Azpilicueta, Fabregas, Matic, Ramires, Oscar, Hazard, Costa
Cadangan: Cech, Zouma, Luis, Willian, Cuadrado, Remy, Drogba.
Paris Saint-German: Sirigu, Marquinhos, Silva, Luiz, Maxwell, Verratti, Motta, Matuidi, Pastore, Ibrahimovic, Cavani
Cadangan: Douchez ,Camara, Digne, Van Der Wiel, Bahebeck, Rabiot, Lavezzi
Babak pertama, Chelsea cenderung menghadirkan penampilan monoton, sementara PSG coba mengambil inisiatif serangan. Keputusan kontroversial terjadi dipertengahan paruh pertama lewat kartu merah yang diterima Zlatan Ibrahimovic usai berebut bola dengan Oscar. Unggul jumlah pemain tidak lantas membuat langkah Chelsea menjadi mudah, setelah babak pertama ditutup tanpa gol.
(Baca Juga: Kartu Merah Ibra Gagal Untungkan Chelsea)
Memasuki paruh kedua, pertandingan makin sengit mengingat kedua tim menyuguhkan permainan terbuka. Chelsea yang unggul jumlah pemain harus menunggu hingga menit ke 81 untuk memecah kebuntuan. The Blues yang terlihat kesulitan menembus pertahanan PSG, namun akhirnya publik Stamford Bridge bersorak ketika sambaran Cahill tidak mampu dibendung Sirigu.
Chelsea memimpin sementara 1-0. Skuat tuan rumah semakin percaya diri, sementara PSG belum menyerah. Hingga akhirnya usaha tim tamu berbuah hasil untuk menyamakan kedudukan, berkat tandukan David Luiz memanfaatkan situasi sepak pojok. Chelsea tampak panik usai PSG menyamakan skor. Hingga babak kedua usai kedudukan masih sama kuat 1-1 hingga membuat agregat 2-2 dan laga harus dilanjutkan dengan tambahan waktu.
(Baca Juga: David Luiz Paksa Babak Tambahan Waktu)
Pada masa tambahan waktu Silva dianggap oleh wasit melakukan handball kala berduel udara di kotak penalti sendiri dengan Zouma. Penalti untuk Chelsea dan Hazard sukses mengecoh Sirigu. Chelsea balik memimpin dengan agregat 3-2. Extra time babak pertama berakhir, Chelsea unggul agregat 3-2 atas PSG.
Tim tamu belum selesai berjuang, hingga Silva akhirnya membayar lunas kesalahannya. Tandukan Silva tidak mampu dihadang Courtois untuk menjadi agregat sama kuat 3-3. Hingga laga bubar, Chelsea tidak mampu menambah gol dan harus tersingkir di Liga Champions musim 2014-2015 ini.
Chelsea memang memaksa PSG dengan hasil imbang 2-2 di Satmford Bridge, namun klub kaya asal Prancis itu sukses menyingkirkan The Blues -julukan Chelsea- berkat agresivitas gol tandang dengan agregat 3-3.
Susunan Pemain Kedua Tim:
Chelsea: Courtois; Ivanovic, Cahill, Terry, Azpilicueta, Fabregas, Matic, Ramires, Oscar, Hazard, Costa
Cadangan: Cech, Zouma, Luis, Willian, Cuadrado, Remy, Drogba.
Paris Saint-German: Sirigu, Marquinhos, Silva, Luiz, Maxwell, Verratti, Motta, Matuidi, Pastore, Ibrahimovic, Cavani
Cadangan: Douchez ,Camara, Digne, Van Der Wiel, Bahebeck, Rabiot, Lavezzi
(akr)