Hasil Pertandingan NBA, Kamis (12/3/2015)

Kamis, 12 Maret 2015 - 15:59 WIB
Hasil Pertandingan NBA,...
Hasil Pertandingan NBA, Kamis (12/3/2015)
A A A
OKLAHOMA CITY - Chris Paul sukses mengantarkan Los Angeles Clippers mengalahkan Oklahoma City Thunder di Chesapeake Energy Arena, Kamis (12/3/2015). Kemenangan itu meruntuhkan dominasi kandang Thunder yang selalu menang di markas sendiri, setidaknya dalam tujuh pertandingan terakhir. (Baca juga : Chris Paul Kalahkan Pesona Westbrook di Kandang Thunder)

Di pertandingan lain, Denver Nuggets berhasil merajut dua kemenangan beruntun sejak memecat pelatih Brian Shaw. Menjamu Pamuncak klasemen Wilayah Timur, Atlanta Hawks, tuan rumah mengunci kemenangan 102-115. Danilo Gallinari menjadi pemin paling menonjol dalam laga. Dia memborong 23 poin, lima assist dan lima rebound. (Baca juga : Markas Denver Masih Terlalu Angker Buat Hawks)

Pada pertandingan lain, Houston Rockets gagal mengalahkan Portland Trail Blazers setelah mereka menyerah 100-105. Sementara itu, Chicago Bulls harus memastikan kemenangan atas Philadelphia 76ers lewat babak overtime.

Dari sepuluh pertandingan yang digelar hari ini, ada tiga tim yang menyerah di kandang sendiri. Thunder menyerah 108-120 saat menjamu Clippers, Toronto Hornets menyerah 106-113 saat menerima kunjungan Sacramento Kings, dan Philadelphia 76ers menyerah 95-104 saat menghadapi Bulls.

Berikut hasil pertandingan NBA, Kamis (12/3/2015)
Sacramento Kings vs Charlotte Hornets113 - 106
Chicago Bulls vs Philadelphia 76ers104 - 95
Memphis Grizzlies vs Boston Celtics92 - 95
Brooklyn Nets vs Miami Heat98 - 104
LA Clippers vs Oklahoma City Thunder120 - 108
Atlanta Hawks vs Denver Nuggets102 - 115
Minnesota Timberwolves vs Phoenix The Suns97 - 106
Detroit Pistons vs Golden State Warrior98 - 105
Houston Rockets vs Portland Trail Blazers100 – 105

Jadwal Pertandingan NBA, Jumat (13/3/2015)
Milwaukee Bucks vs Indiana Pacers
Memphis Grizzlies vs Washington Wizards
Houston Rockets vs Utah Jazz
Cleveland Cavaliers vs San Antonio Spurs
New York Knicks vs Los Angeles Lakers
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.0515 seconds (0.1#10.140)