Belinda Bencic Titisan Martina Hingis

Selasa, 17 Maret 2015 - 12:12 WIB
Belinda Bencic Titisan...
Belinda Bencic Titisan Martina Hingis
A A A
INDIANA WELLS - Belinda Bencic, salah satu petenis potensial WTA berhasil mengambil salah satu kemenangan terbesar dalam karir mudanya ketika mengalahkan Caroline Wozniacki di babak ketiga Indiana Wells, Selasa (17/3/2015). Di usianya yang baru 18 tahun, Bencic telah cukup banyak merepotkan petenis-petenis besar dunia.

Di luar lapangan, Bencic seperti kebanyakan remaja pada umumnya. Dia penyuka buku-buku novel dan terkadang menghabiskan waktu bersama teman-temannya untuk berkeliling menikmati udara kota.

Tinggal di kota Wollerau, Swiss, Bencic mulai bermain tenis sejak usianya empat tahun. Pertama kali dia berlatih bersama ayahnya, Ivan Bencic, sebelum mempelajari teknik-teknik pukulan dari pelatih Melanie Molitorva hingga 2012.

Baru tahun lalu, ketika dia menginjak usia 17 tahun, Bencic mulai mencuri perhatian setelah petenis peringkat 58 dunia ini sanggup memulangkan unggulan keenam, Angelique Kerber. Petenis asal Jerman itu dikalahkan dua set langsung 6-1, 7-5 pada babak ketiga AS Terbuka 2014.

Sensasi Bencic berlanjut setelah ia juga sukses menembus babak perempat final grand slam penutup dengan cara menggilas mantan petenis nomor satu dunia, Jelena Jankovic. Petenis Serbia yang merupakan unggulan kesembilan itu dikalahkannya juga dengan dua set langsung 7-6 dan 6-3.

Atas prestasinya tersebut, Bencic pernah tercatat sebagai perempat finalis termuda di AS Terbuka 2014. Sebelumnya, catatan prestasi tersebut pernah ditorehkan Martina Hingis pada 1997 saat berusia 16 tahun. Permainan mengesankan yang ditampilkan Bencic sering kali membuatnya dianggap sebagai titisan Hingis. Apalagi Bencic merupakan anak didik Melanie Moritolova yang merupakan ibu dari Martina Hingis.

Profil singkat Belinda Bencic
Tinggal : Wollerau, Swiss
Kelahiran : Flawil, Swiss - 10 Maret 1997
Tinggi : 5' 9" (175 cm)
Berat : 139 lbs. (63 kg)
Kemampuan : Tangan Kanan (backhand dengan dua tangan)
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7108 seconds (0.1#10.140)