One Direction Manggung, Pecinta Timnas Ngamuk di Twitter
A
A
A
JAKARTA - Perihal rencana grup vokal asal One Direction menggelar konser di Indonesia membuat jadwal pertandingan sepak bola tim nasional Indonesia jadi terganggu. Tak ayal pecinta Timnas pun geram dengan mengamuk dan menuangkan kekesalannya di lini masa jejaring sosial Twitter.
Selasa, (17/3/2015), tanda pagar #OneDirectionJancuk menjadi trending topic mendunia yang paling populer. Masyarakat Indonesia yang sebagian besar menggilai sepak bola tanah air, khususnya timnas merasa kesal dengan grup vokal asal Inggris tersebut menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Pasalnya, grup vokal yang terdiri dari Niall Horan, Zayn Malik, Liam Payne, Harry Styles dan Louis Tomlinson itu bakal menggelar konser tunggal pada 25 Maret mendatang. Waktu tersebut hanya berselang dua hari menjelang gelaran Kualifikasi Piala Asia U-23 Grup H pada 27 Maret hingga 31 Maret nanti.
Tak elak, persiapan tim besutan Aji Santoso menjadi terusik. Selain tak bisa menjajal rumput lebih dahulu, Evan Dimas dkk malah terancam terpental ke Stadion Manahan Solo sebab lapangan tak bisa digunakan akibat terancam rusak tidak disiram selama sepekan jelang konser.
Masyarakat pecinta timnas yang menyayangkan hal tersebut lantas menuangkan kekesalannya. Beberapa menyebut pihak pengelola SUGBK hanya menguntungkan pihak asing tanpa mempedulikan nasib sepak bola tanah air.
"One Direction itu siapa si? Pak Karno mendirikan GBK buat kemajuan bangsa Indonesia bukan untuk memperkaya orang asing #OneDirectionJancuk," seru akun bernama @grandisdhiwa.
"Gini aja deh. Andai lu punya rumah & lu punya hak sebagai tuan rumah. Lalu datang oran-orang yang memaksa tuan rumah mengalah. MIKIR! #OneDirectionJancuk," umpat akun bernama @RickyMandala29
Sejauh ini, Sekretaris Jendral PSSI Djoko Driyono sudah membahas hal tersebut dengan tiga peserta lainnya di Grup H yakni Timor Leste, Brunei Darussalam dan Korea Selatan. Meski sudah membicarakan pilihan pemindahan lokasi pertandingan, organisasi induk sepak bola tanah air itu masih mengupayakan GBK sebagai home base Timnas Indonesia pada 27 Maret mendatang. (Baca juga: One Direction Ancam Aksi Timnas di GBK)
Selasa, (17/3/2015), tanda pagar #OneDirectionJancuk menjadi trending topic mendunia yang paling populer. Masyarakat Indonesia yang sebagian besar menggilai sepak bola tanah air, khususnya timnas merasa kesal dengan grup vokal asal Inggris tersebut menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Pasalnya, grup vokal yang terdiri dari Niall Horan, Zayn Malik, Liam Payne, Harry Styles dan Louis Tomlinson itu bakal menggelar konser tunggal pada 25 Maret mendatang. Waktu tersebut hanya berselang dua hari menjelang gelaran Kualifikasi Piala Asia U-23 Grup H pada 27 Maret hingga 31 Maret nanti.
Tak elak, persiapan tim besutan Aji Santoso menjadi terusik. Selain tak bisa menjajal rumput lebih dahulu, Evan Dimas dkk malah terancam terpental ke Stadion Manahan Solo sebab lapangan tak bisa digunakan akibat terancam rusak tidak disiram selama sepekan jelang konser.
Masyarakat pecinta timnas yang menyayangkan hal tersebut lantas menuangkan kekesalannya. Beberapa menyebut pihak pengelola SUGBK hanya menguntungkan pihak asing tanpa mempedulikan nasib sepak bola tanah air.
"One Direction itu siapa si? Pak Karno mendirikan GBK buat kemajuan bangsa Indonesia bukan untuk memperkaya orang asing #OneDirectionJancuk," seru akun bernama @grandisdhiwa.
"Gini aja deh. Andai lu punya rumah & lu punya hak sebagai tuan rumah. Lalu datang oran-orang yang memaksa tuan rumah mengalah. MIKIR! #OneDirectionJancuk," umpat akun bernama @RickyMandala29
Sejauh ini, Sekretaris Jendral PSSI Djoko Driyono sudah membahas hal tersebut dengan tiga peserta lainnya di Grup H yakni Timor Leste, Brunei Darussalam dan Korea Selatan. Meski sudah membicarakan pilihan pemindahan lokasi pertandingan, organisasi induk sepak bola tanah air itu masih mengupayakan GBK sebagai home base Timnas Indonesia pada 27 Maret mendatang. (Baca juga: One Direction Ancam Aksi Timnas di GBK)
(bbk)