Marquez Singkirkan Ducati dari Persaingan

Sabtu, 21 Maret 2015 - 10:55 WIB
Marquez Singkirkan Ducati...
Marquez Singkirkan Ducati dari Persaingan
A A A
DOHA - Ducati membuat kejutan dalam latihan pramusim jelang digulirkannya MotoGP 2015. Bertempat di Sirkuit Losail Qatar, 14-15 Maret 2015 lalu, dua pembalap Ducati yaitu Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso sukses mengukir catatan waktu tercepat.

Meski demikian, hasil itu tidak membuat Marc Marquez ketakutan. Pembalap dari tim Repsol Honda tersebut justru menganggap Ducati bukan sebagai unggulan juara musim ini. (Baca juga: Ducati Calon Raja Jalanan di MotoGP 2015)

"Saya pikir Ducati punya kesempatan besar untuk memenangkan balapan saat di Qatar. Jadi kami harus tetap bekerja keras menemukan solusi yang lebih baik. Tapi jika Anda bertanya pada saya ketika Malaysia kemarin, maka saya akan mengatakan Ducati tidak mampu bersaing dengan kami," tegasnya yang dilansir MCN.

"Saingan saya di musim ini masih berasal dari tim Yamaha dan Dani (Pedrosa). Ducati hanya akan kuat dalam sekali balapan. Namun yang pasti tentunya akan menarik melihat tim lain bisa memanaskan persaingan di posisi terdepan," sambungnya.

Musim lalu Ducati memang tidak bisa menyaingi dominasi Honda. Marquez dan Pedrosa hanya bersaing ketat dengan duo Yamaha, Jorge Lorenzo-Valentino Rossi. (Baca juga: Demi Harga Diri, Rossi Bakal Berjudi di Qatar)
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6159 seconds (0.1#10.140)