Ambisi Marquez

Sabtu, 28 Maret 2015 - 11:22 WIB
Ambisi Marquez
Ambisi Marquez
A A A
DOHA - Pembalap Honda Marc Marquez berambisi mempertahankan gelar juara di ajang Moto GP 2015. Pada seri pembuka akhir pekan ini di Sirkuit Losail, Qatar, Marquez siap menjadi yang terbaik. Tapi, riders lainnya juga siap menyergap dan berusaha merusak dominasinya.

Dalam dua musim terakhir, Marquez merupakan sang juara di balapan motor paling elite di dunia tersebut. Meski selalu mendapatkan ancaman, pembalap asal Spanyol ini mampu menjaga konsistensinya sebagai pemenang. Tapi, sekali lagi, dia akan kembali mendapatkan ancaman dari rekannya, Dani Pedrosa, dan duo pembalap Yamaha Jorge Lorenzo serta Valentino Rossi.

Kebetulan, keempat pembalap ini didukung paket motor yang tangguh dari timnya masingmasing. Jika Honda mengusung motor RC213V yang diklaim lebih gahar, skuad Yamaha mulai menerapkan seamless gearbox yang membuat Lorenzo dan Rossi bisa keluar-masuk tikungan dengan mulus, tidak seperti musim lalu. Namun, Marquez tak akan khawatir dengan ancaman dari pembalap Yamaha itu.

Apalagi, dia sangat percaya diri bisa menuntaskan balapan dengan baik hingga akhir musim. Selain bertarung mempertahankan gelar juara dunia, pembalap berusia 22 tahun ini juga berkesempatan merebut gelar ketiga kalinya secara beruntun. Hal itu akan membuatnya mencatatkan rekor sebagai rookieyang pertama kali menjadi juara tiga kali secara beruntun.

“Tahun lalu, Lorenzo tidak dalam kondisi fisik yang baik. Tapi, saya berharap semakin kuat seperti balapan pertama di Qatar tahun lalu,” ucap Marquez, dilansir foxsports. “Saya ingin mengulang kemenangan saya tahun lalu, seperti 10 kemenangan secara beruntun. Tapi, saya tahu pertarungan kali ini akan sangat sulit,” sambungnya.

Meski begitu, Lorenzo berharap tak ingin mengulangi kegagalan yang sama dua tahun terakhir. Setelah menjadi juara dunia pada 2012, pembalap kelahiran Palma, Spanyol, ini ingin menghentikan dominasi Marquez di ajang balapan paling bergengsi itu. Bahkan, dia juga semakin yakin dengan motor Yamaha YZR-M1 miliknya bisa meraih hasil gemilang.

Selain itu, Lorenzo sedang dalam kondisi fisik dan mental yang baik. Tahun lalu, timnya tampil kurang konsisten dan hanya mampu mengemas dua podium utama di Aragon dan Jepang. Apalagi, dia merupakan kandidat kuat membongkar dominasi Marquez. Namun, dia berharap motornya bisa kompetitif seperti saat menjadi juara dunia pada 2010 dan 2012.

“Saya percaya Yamaha bisa kompetitif. Saya akan memenangkan kejuaraan lagi. Ketika berada di level terbaik, kami akan berdua dengan Marquez memperebutkan gelar juara di atas Pedrosa dan Rossi. Tapi, jika Marquez dan saya tidak dalam level terbaik, Pedrosa, Rossi, dan pembalap lain akan cepat. Kompetisi ini akan sangat ketat,” papar Lorenzo.

Namun, di luar empat nama di atas, masih ada sejumlah nama yang patut diperhatikan. Misalnya, dari duo pembalap Ducati Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone. Mereka berpotensi besar masuk persaingan lantaran motor barunya, Ducati GP15, mampu tampil apik sepanjang sesi uji. Selain itu, Suzuki juga siap meramaikan persaingan. me;lalui Maverick Vinales dan Aleix Espargaro.

Raikhul amar
(ftr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0597 seconds (0.1#10.140)