Aksi Ciamik Persegres Sedot Animo

Selasa, 14 April 2015 - 13:20 WIB
Aksi Ciamik Persegres...
Aksi Ciamik Persegres Sedot Animo
A A A
GRESIK - Hasil ciamik yang diraih Persegres Gresik United di awal QNB League 2015 menumbuhkan harapan tersendiri di Gresik. Start terbaik Persegres selama berjibaku di kompetisi level satu, diyakini bakal berimbas pada kondisi di Stadion Petrokimia.

Jika bisa meneruskan tren positif, maka stadion tersebut diyakini bakal kembali dijejali Ultrasmania, supporter Persegres. Harapan tersebut muncul karena animo supporter di Kota Pudak selama ini masih tergantung pada performa tim.

Dalam dua musim terakhir misalnya, jumlah penonton di Stadion Petrokimia terus menyusut seiring dengan prestasi Laskar Jaka Samudera. Bahkan musim lalu ketika berkutat di zona berbahaya, penonton tak sampai memyentuh angka ribuan.

Nah, setelah mengalami pergantian wajah dan mengawali musim 2015 dengan tiga kemenangan, Persegres kembali optimistis animo supporter bakal kembali meningkat. Ini sebuah harapan logis bagi tim seperti Persegres masih belum mapan dalam hal kehadiran penonton.

"Itu (meningkatnya animo penonton) efek yang kami harapkan. Jujur saja manajemen berharap ada pemasukan yang lebih besar dari penjualan tiket. Salah satu caranya adalah memperbaiki kinerja tim dan Persegres sudah mengawalinya dengan baik," ucap Manajer Persegres Bagoes Cahyo Yuwono.

Namun tiga kemenangan menurutnya belum sepenuhnya cukup untuk meyakinkan supporter agar semakin rajin datang ke stadion. Tim masih membutuhkan konsistensi permainan dan hasil menjanjikan di laga-laga berikutnya agar supporter lebih optimistis dengan prospek tim.

"Tiga kemenangan di awal musim sudah bagus," lanjut Bagoes, "Itu akan memberikan efek signifikan pada tim maupun animo penonton. Namun yang terpenting adalah bagaimana tetap konsisten. Sebab masih banyak pertandingan lagi yang harus dijalani."

Persegres kini mengoleksi 9 angka dari menang tiga kali, yakni lawan Pusamania Borneo FC dan Mitra Kukar di Stadion Petrokimia serta kemenangan tandang kontra Barito Putra. Pada dua laga kandang di Gresik, angka kehadiran supporter sudah lumayan walau belum luar biasa.

Angka kehadiran tertinggi di stadion tesebut terjadi pada awal musim 2013 yakni mencapai 17-20 ribu penonton. Saat itu Persegres mulai membangun kekuatan dengan mendatangkan pemain tenar macam Aldo Baretto dan Shohei Matsunaga.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0920 seconds (0.1#10.140)