Menapaki Jejak Masa Lalu Rossi Bersama Ducati

Selasa, 14 April 2015 - 19:18 WIB
Menapaki Jejak Masa...
Menapaki Jejak Masa Lalu Rossi Bersama Ducati
A A A
AUSTIN - Jelang perhelatan MotoGP Argentina, pembalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi angkat bicara menyusul penampilan tim balap Ducati yang menunjukan performa menawan. The Doctor yang pernah berseragam Ducati bahkan sempat mengenang pasang surut bersama tim balap asal Bologna itu.

Menurut Rossi, duet pembalap Andrea Doviziozo dan Andrea Iannone beruntung karena 'berjodoh' dengan Desmosedici GP15 yang ganas di lintasan. Kata dia, Ducati di masa lalu tidak sekompetitif sekarang.

"Hasil balapan di Austin membuktikan bahwa Ducati sangat cepat di semua lintasan bersama dua pembalapnya. Dovi lebih cepat dari Iannone. Saya sangat yakin motor mereka jauh lebih baik dari motor Ducati saya dulu," kata Rossi dikutip Speedweek, Selasa (14/4/2015).

Kendati dirinya berhasil menang di Qatar dan finis ketiga di Austin, Rossi yang sekarang mengantongi 41 poin mengaku tidak bisa bersantai. Potensi ancaman yang dimunculkan Ducati Desmosedici GP15 kini jauh lebih baik daripada GP11 dan GP12 miliknya dulu. Tidak cukup sampai disitu, Rossi pun mengakui GP15 lebih bertenaga di ketimbang YZR-M1 yang saat ini jadi andalannya.

"Kami memang tertinggal sedikit di lintasan lurus. Tapi Yamaha memang tak pernah jadi motor tercepat. Kami juga menderita dengan 20 liter bahan bakar saja. Kami kesulitan di beberapa sektor," tutupnya. (Baca juga : Ducati Yakin Desmosedici Tak Mogok Karena Bahan Bakar)
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8947 seconds (0.1#10.140)