Badai Cedera Bayern Tak Untungkan Porto

Rabu, 15 April 2015 - 14:20 WIB
Badai Cedera Bayern Tak Untungkan Porto
Badai Cedera Bayern Tak Untungkan Porto
A A A
PORTO - Pelatih Porto, Julen Lopetegui menegaskan kalau badai cedera yang menerpa Bayern Muenchen bukan merupakan sebuah keuntungan bagi timnya. Sebab meski tak diperkuat sejumlah pemain kuncinya, Bayern dinilai akan tetap berbahaya.

Kedua tim bakal bertanding di leg pertama babak perempat final Liga Champions, Kamis (16/4/2015) di Stadion do Dragao, Porto. Dalam kunjungannya ke Portugal, skuat Josep Guardiola tak bakal diperkuat Arjen Robben, Franck Ribery, David Alaba, dan beberapa pemain andalan lainnya. Meski demikian, Bayern diyakini tetap akan menyulitkan tuan rumah.

"Bayern mendapat banyak masalah cedera, tapi itu tak menguntungkan kami. Mereka masih punya tujuh hingga delapan juara dunia di lapangan. Kami tak peduli tentang pemain yang absen. Kami harus fokus pada mereka yang bermain," ujar Lopetegui, dilansir Goal, Rabu (15/4/2015).

Lebih lanjut, sang pelatih meminta anak didiknya untuk tetap mewaspadai permainan Bayern yang kerap mendominasi pertandingan. Tak bisa dipungkiri Bayern tentunya bakal lebih diunggulkan dibanding tuan rumah.

"Bayern menginginkan penguasaan bola dan biasanya mereka mendapatkannya. Kami harus mempertahankan bola, menggunakannya dengan baik. Kami harus bagus dalam menyerang maupun bertahan," lanjutnya.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1353 seconds (0.1#10.140)
pixels