Akhir Sempurna Clippers

Kamis, 16 April 2015 - 08:53 WIB
Akhir Sempurna Clippers
Akhir Sempurna Clippers
A A A
PHOENIX - Los Angeles Clippers mengakhir babak reguler NBA 2015 dengan kemenangan saat mengalahkan tuan rumah Phoneix Suns 112-101 di US Airways Center, Arizona, kemarin. Torehan ini sekaligus menjadi modal pemanasan Clippers jelang bertarung di babak playoff musim ini.

Pointguardandalan Clippers Chris Paul menjadi bintang setelah menghasilkan 22 poin, termasuk memasukkan enam lemparan tiga angka yang merupakan terbanyak dalam kariernya. Prestasi ini sekaligus membuat timnya kini mengakhiri musim dengan menempati posisi tiga di wilayah barat dengan rekor 56-26 atau 68,3% kemenangan.

“Ini adalah perasaan yang baik. Saya tidak berpikir bisa dimainkan di pertandingan terakhir. Saya sebelumnya tidak pernah bermain pada hari terakhir musim reguler. Jadi, ini sangat bagus bahwa kami punya jadwal padat yang menanti di depan,” kata Paul dilansir Sportyahoo. Selain Paul, Blake Griffin juga menunjukkan performa yang bagus setelah memberikan 20 poin untuk timnya.

Bahkan, DeAndre Jordan sukses menciptakan double-double dengan 13 poin dan 14 rebounds yang sekaligus membuat rekor reboundterbanyak dalam sejarah tim dengan 1217 untuk mengalahkan catatan yang diraih Swen Nater (1216) pada musim 1976-1980. Hasil ini tentu membuat Pelatih Clippers Doc Rivers senang.

Pasalnya, kemenangan itu menjadi kesempatannya untuk menjadi unggulan kedua di playoffwilayah barat. Akan tetapi, ada syaratnya, rival mereka, San Antonio Spurs dan Houston Rockets, harus menelan kekalahan dalam pertandingan terakhir saat masingmasing menghadapi New Orleans Hornets dan Utah Jazz.

“Tapi, kami selalu siap apa yang kami dapatkan,” ucap Rivers. “Kami kuat, kami menyelesaikan musim dengan bagus dengan 14 kemenangan dari 15 pertandingan terakhir. Itu adalah semua hasil dari kerja keras para pemain. Tapi saya tahu apa yang diinginkan semua pemain. Meskipun berakhir dengan kemenangan, sekarang kami akan fokus pada gamepertama playoff,” lanjutnya.

Sementara, bagi Suns, kekalahan itu membuatnya menelan kekalahan yang keempat selama bertemu dengan Clippers sepanjang musim ini. Hal tersebut sudah terlihat di awal pertandingan. Pasalnya, tuan rumah hanya memiliki delapan pemain yang aktif. Namun, enam pemain mampu menghasilkan dua digit poin di laga itu.

Archie Goodwind menghasilkan 18 poin, PJ Tucker menambahkan 17 angka, Gerrarl Green menorehkan 16 poin, Markieff Morris dengan 14 angka, serta Eric Bledsoe dan TJ Warren yang masing-masing memberikan 10 poin. Sayangnya, usahanya itu tak cukup menghindarkan timnya dari kekalahan yang ke-10 dari 11 pertandingan terakhirnya.

Bahkan, ini menjadi musim terburuk di babak reguler sejak terakhir kali terjadi pada 1968-1969. “Ini akhir yang menyedihkan. Bermain tanpa Brandon Knight dan Alex Len, kami seperti bermain tidak menunjukkan arah yang benar. Dengan skuad seadanya, kami tak mungkin bisa melawan tim-tim teratas di liga,” ujar Hornacek. “Semua yang kami lakukan sekarang adalah untuk persiapan kompetisi tahun depan,” sebutnya.

Raikhul amar
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0803 seconds (0.1#10.140)