Taklukkan Hull City, Arsenal Tekan Manchester City

Selasa, 05 Mei 2015 - 04:46 WIB
Taklukkan Hull City,...
Taklukkan Hull City, Arsenal Tekan Manchester City
A A A
LONDON - Arsenal memetik poin sempurna saat bertandang ke markas Hull City di pekan ke 35 Liga Inggris, Selasa (5/5) dini hari. Meriam London membombardir gawang The Tigers 3-1.

Duel sengit diperkirakan bakal terjadi di laga ini. Pasalnya, baik Hull dan Arsenal sama sama memiliki kepentingan di tabel klasemen sementara.

Hull ingin menang demi menjauhkan diri dari degradasi sementara Arsenal ingin memetik poin penuh demi mengamankan tempat kedua pada akhir klasemen nanti.

Arsenal yang berstatus tim tamu mencoba untuk mengambil jalannya pertandingan. Dengan serangan cepat yang menjadi ciri khas mereka, pasukan Arsene Wenger ini mencoba membobol gawang Hull.

Hasil serangan Arsenal terbukti di menit 28. Bermula dari pelanggaran, tendangan bebas Alexis Sanchez berbelok arah usai membentur pagar hidup pemain Hull sehingga mengecoh kiper Steve Harper.

Unggul satu gol tidak menghentikan gelombang serangan Arsenal. Pasukan Arsene Wenger ini menambah gol setelah tembakan keras Aaron Ramsey meluncur mulus ke gawang Harper.

Kerjasama Ramsey dan Sanchez membuahkan gol ketiga bagi Arsenal di detik-detik jelang turun minum. Umpan terobosan Ramsey berhasil dimanfaatkan Sanchez untuk membuat Arsenal unggul tiga gol.

Di babak kedua, permainan menyerang masih dipraktekkan Sanchez dan kawan-kawan. Namun hal ini tampaknya membuat lubang di lini pertahanan.

Terbukti di menit 57, berawal dari umpan silang Elmohamady, sundulan Stephen Quinn bersarang di gawang David Ospina. Papan skor pun menunjukkan angka 1-3.

Hull City yang diasuh Steve Bruce kemudian semakin bersemangat mencari gol tambahan. Sayangnya, hingga akhir pertandingan, skor 1-3 untuk keunggulan Arsenal tidak berubah.

Dengan hasil ini persaingan untuk memperebutkan tempat kedua semakin memanas. Pasalnya, Arsenal mengoleksi poin 70, sama dengan penghuni peringkat dua saat ini, Manchester City.The Gunners pun masih punya tabungan satu laga lebih banyak dari City.

Sementara bagi Hull, kekalahan ini membuat mereka ada di pinggir jurang degradasi yakni peringkat 17. Hull hanya unggul satu poin dari tim penghuni peringkat 18, Sunderland yang mengoleksi poin 34.

Susunan Pemain:


Hull City: Harper; Chester, McShane, Dawson; El Mohamady, Livermore (Meyler 46'), Huddlestone, Quinn (Jelavic 81'), Brady; N'Doye, Aluko (Robertson 65').

Arsenal
: Ospina; Bellerin, Mertesacker, Koscielny, Monreal; Coquelin, Ramsey (Wilshere 68'); Cazorla, Ozil, Sanchez; Giroud (Walcott 86').
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0932 seconds (0.1#10.140)