Pemain Bayern 'Lesu Darah' Usai Dihancurkan Barcelona

Kamis, 07 Mei 2015 - 11:40 WIB
Pemain Bayern Lesu Darah...
Pemain Bayern 'Lesu Darah' Usai Dihancurkan Barcelona
A A A
BARCELONA - Para pemain Bayern Muenchen 'lesu darah' usai kekalahan 0-3 dari Barcelona di leg pertama semifinal Liga Champions, Kamis (7/5) dini hari WIB. Pasalnya, kekalahan ini menipiskan peluang Bayern untuk lolos ke final.

Bertandang ke Camp Nou, Bayern sebetulnya mampu mengimbangi permainan Barcelona. Namun dua gol Lionel Messi dan satu gol Neymar membuat Bayern harus pulang ke Jerman dengan tangan hampa. (Selengkapnya: Messi-Neymar Bawa Barcelona Gilas Bayern Muenchen)

"Hasil ini tidak fair. Kami bertanding dengan baik, tetapi kemudian, kami membiarkan Barca mencetak tiga gol lewat serangan balik," pungkas kapten tim Bayern, Philipp Lahm di Goal. (Baca Juga: Lima Fakta Menarik di Pertandingan Barcelona v Bayern Muenchen)

"Anda bisa kalah 1-0 tetapi Anda tidak boleh kalah 0-3," lanjut Lahm.

Penyerang Bayern, Thomas Mueller juga mengungkapkan kekecewaannya terhadap kekalahan ini. Kendati sedikit optimis menatap leg kedua, Mueller menyadari peluang untuk lolos ke final sangat kecil. (Baca Juga: Guardiola Legowo Digebuk Mantan Klub)

"Sekarang kami harus bersatu dan tidak mencari kambing hitam. Tetapi, kami harus menerima bahwa kesempatan kami menuju final sangat kecil sekarang," pungkasnya.

Bayern akan menjamu Barcelona di leg kedua, Rabu (13/5) dini hari pekan depan. Untuk lolos ke final, Bayern harus menang empat gol tanpa kebobolan di pertandingan di Allianz Arena nanti.
(sha)
Berita Terkait
Catat! Jadwal Lengkap...
Catat! Jadwal Lengkap Pertandingan Matchaday 1 Liga Champions 2021/2022
Tandang ke Anfield,...
Tandang ke Anfield, AC Milan Tanpa Ibrahimovic di Liga Champions
Kontra Inter Milan,...
Kontra Inter Milan, Karim Benzema Siap Tebar Ancaman!
Babak Belur! Liverpool...
Babak Belur! Liverpool Tak Berkutik Kena Bantai Napoli 4-1
Catatan Menyedihkan...
Catatan Menyedihkan Liverpool di Final Liga Champions 2022
Dramatis! Gol Menit...
Dramatis! Gol Menit Akhir Joel Matip Menangkan Liverpool Atas Ajax
Berita Terkini
Oleksandr Usyk vs Daniel...
Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Jilid 2 Pertarungan Juara Tak Terbantahkan
19 menit yang lalu
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
1 jam yang lalu
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
6 jam yang lalu
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
6 jam yang lalu
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
7 jam yang lalu
Perempat Final AFC Champions...
Perempat Final AFC Champions League Elite, Gwangju FC vs Al-Hilal: Live di iNews Pukul 23.30 WIB
8 jam yang lalu
Infografis
Megawati Hangestri,...
Megawati Hangestri, Pemain Voli Putri Terbaik Dunia 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved