Inovasi Hamilton

Sabtu, 09 Mei 2015 - 10:27 WIB
Inovasi Hamilton
Inovasi Hamilton
A A A
CATALONIA - Setelah menjalani balapan empat seri di Asia dengan memuaskan, Lewis Hamilton kini akan memfokuskan diri di Eropa. Apalagi, pembalap Mercedes itu tetap mengincar kemenangan saat menjalani balapan di Sirkuit Catalunya, Spanyol, besok.

Meski sudah menjadi juara pada tiga seri sebelumnya di GP Australia, China, dan Bahrain, Hamilton mengaku senang perkembangan mobil Mercedes F1 W06 Hybrid miliknya makin meningkat. Namun, dia mengaku memiliki ambisi pribadi yang berbeda pada balapan nanti. Juara F1 tahun lalu itu berharap bisa mengemudi dengan memiliki gaya baru dibandingkan pada balapan sebelumnya.

Selama ini Hamilton sudah memiliki reputasi balapan dengan gaya flamboyan dan agresif. Namun, dia belum puas dengan sebutan itu. Pembalap berusia 30 tahun itu mengaku selalu mencari cara baru di setiap balapannya dan selalu ingin mendapatkan hasil yang lebih baik dari para pesaingnya. Dengan demikian, dia berharap bisa menemukan gaya baru pada balapan nanti. ”Saya merasa sangat senang dengan apa yang telah dicapai sejauh ini,” kata Hamilton, dilansir crash.

”Saya meninggalkan balapan terakhir dengan berpikir tentang itu (perubahan gaya balapan) dalam beberapa pekan. Jika Anda memiliki tahun seperti tahun lalu, untuk melanjutkannya akan semakin mudah. Tapi, sejauh ini telah berjalan lebih baik dari pada musim lalu,” ujarnya.

Pembalap asal Inggris itu ingin menggeber mobilnya dengan inovasi terbarunya. Hamilton mengaku sangat tertarik mencoba teknik yang berbeda selama balapan nanti agar bisa mendapatkan hasil yang lebih baik dari para rivalnya. Apalagi, dia sudah mencoba beberapa kali saat melakukan latihan di lintasan tersebut.

”Kami tiba di trek setiap akhir pekan dan melakukan hal yang sama sehingga kami berusaha menjadi inovatif dengan set-up baru, pendekatan baru, teknik berbeda, dan semua hal-hal yang berbeda daripada melakukan hal yang sama setiap balapan. Kini saya telah mencoba menempatkan hal-hal baru saat balapan,” ujar Hamilton.

Jelas, hal tersebut sangat penting untuk Hamilton. Pasalnya, dia takut perbaikan besar-besaran yang dilakukan oleh rival terdekatnya, Ferrari, bisa memberikan ancaman serius untuk Mercedes. Meski rekan setimnya, Nico Rosberg, masih menjadi musuh terdekatnya, Hamilton tetap akan mewaspadai duo pembalap Ferrari, Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonen.

Apalagi, Vettel mengakui sudah memiliki bayangan bisa mendapatkan hasil bagus di balapan nanti. Saat melakukan pramusim di Sirkuit Catalunya, Februari lalu, Ferrari mampu menunjukkan ketangguhannya sebagai pesaing terkuat Mercedes musim ini. Bahkan, pembalap asal Jerman itu juga semakin yakin jika mendapatkan hasil bagus pada balapan nanti akan memberikan dampak besar untuk timnya bisa kompetitif untuk beberapa balapan berikutnya.

”Secara historis, Barcelona menjadi tempat yang baik untuk menguji seberapa kuat paket tim kami. Saya pikir jika kami dapat menunjukkannya, maka akan membuat langkah maju untuk balapan selanjutnya,” ucap Vettel. ”Secara bertahap, kami harus meningkatkan kecepatan karena pesaing kami juga sangat cepat,” ujarnya.

Dengan begitu, Vettel wajib bisa merebut kemenangan jika ingin memperkecil jarak dari Hamilton yang sudah mengumpulkan 93 poin dan berada di puncak klasemen pembalap sementara. Pasalnya, juara dunia F1 empat kali itu berada di peringkat ketiga dengan mengumpulkan 65 poin dan berselisih satu angka dari Rosberg yang berada di atasnya.

Raikhul amar
(bbg)
Berita Terkait
Bikin Sulit Bernapas,...
Bikin Sulit Bernapas, Hindari Pemicu Asma dengan Mosehat
Kejutkan Pelanggan,...
Kejutkan Pelanggan, Brand Fashion Lokal Ini Bagikan Pandora Box
Mengandung Ekstrak Daun...
Mengandung Ekstrak Daun Kelor, Mosehat Diyakini Mampu Luruhkan Batu Ginjal
Jaga Kebersihan Lantai...
Jaga Kebersihan Lantai agar Selalu Nyaman Berada di Rumah
Dukung Pemulihan Pariwisata,...
Dukung Pemulihan Pariwisata, Eazy Property Lavaya Bali Gelar Soft Launching
Penunjang Kinerja Profesional...
Penunjang Kinerja Profesional dengan Mobilitas Tinggi
Berita Terkini
Sensasi Balap Outdoor...
Sensasi Balap Outdoor di Kailash MX GTX Open 2025: Amankan Posisi, Nikmati Aksi, dan Jangan Lupa Goyang!
1 jam yang lalu
Tony Bellew Ramalkan...
Tony Bellew Ramalkan Usyk Pukul KO Dubois dalam Rematch: Dia Akan Menghentikannya!
1 jam yang lalu
Tatap Piala Dunia U-17...
Tatap Piala Dunia U-17 2025: Pengamat Ingatkan Garuda Muda Jangan Jadi Pemanis
2 jam yang lalu
Sabtu Ini Evandra Florasta...
Sabtu Ini Evandra Florasta Tiba di Malang: Ayah Siapkan Evaluasi
3 jam yang lalu
Biodata dan Agama Anthony...
Biodata dan Agama Anthony Hollaway Petinju Yahudi dengan Tingkat KO Mengerikan!
3 jam yang lalu
Hamil 5 Bulan, Priscila...
Hamil 5 Bulan, Priscila Oliveira Heldes Tetap Bertanding di Liga Voli Brasil
4 jam yang lalu
Infografis
F1 GP Prancis 2022:...
F1 GP Prancis 2022: Max Verstappen Asapi Hamilton
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved