Jadwal All England 2023: Wakil Indonesia Berkurang akibat Masalah VISA

Senin, 20 Februari 2023 - 15:25 WIB
Jadwal All England 2023: Wakil Indonesia Berkurang akibat Masalah VISA. Foto: SINDOnews
JAKARTA - Yonex All England Open Badminton Championships 2023 atau turnamen All England bakal digelar bulan depan. Namun, wakil Indonesia disebut-sebut tengah terkendala masalah VISA.

Menurut laman resmi BWF, All England 2023 akan digelar di Birmingham, Inggris, 14-19 Maret 2023. Turnamen berhadiah USD1.250.000 atau setara Rp19 miliar sangat prestisius buat para pebulu tangkis dunia, termasuk Indonesia.

Baca Juga: Skuad Bulu Tangkis Indonesia di All England 2023



Indonesia sendiri belum secara resmi mengumumkan skuad yang akan tampil di All England 2023. Namun, menurut laporan BWF Corporate, terdapat 20 nama pebulu tangkis Indonesia yang sudah terdaftar di All England 2023, salah satunya Lanny Tria Mayasari/ Ribka Sugiarto di sektor ganda putri.

Namun, informasi teranyar menyebut Lanny/Ribka mundur dari All England 2023 tanpa alasan jelas, sehingga menyisakan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti sebagai satu-satunya wakil di sektor ganda putri. Tidak ada pernyataan resmi soal alasan mundurnya Lanny/Ribka, namun di media sosial berkembang rumor bahwa sang pemain terkendala masalah VISA.



Sebelum itu, Anggota Dewan BWF asal Indonesia, Bambang Roedyanto, seakan menjawab tanda tanya lewat postingan di Twitter. Dia menyebut bahwa memang terdapat kendala terkait pengajuan VISA United Kingdom yang tidak bisa dilakukan dengan cepat.

“Apply UK visa tidak bisa express lagi, kendala-kendala,” tulis Bambang Roedyanto.

Lantas badminton lovers diselimuti kekhawatiran jika pemain Indonesia terdampak hal yang sama untuk mengikuti All England 2023.

“Gangerti tapi semoga nggk menghambat keberangkatan pemain kita (Indonesia ) di All England. Masih trauma 2021,” komentar @Moh_AlexM.

Bambang Roedyanto lantas menanggapi komentar BL Indonesia itu, ”Sudah ada beberapa tidak bisa, makannya fokus ketiga tournament S300.”
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More