Jadi kapten Timnas Indonesia U-20, Muhammad Ferarri: Itu Tidak Mudah
Rabu, 01 Maret 2023 - 07:45 WIB
TASHKENT - Muhammad Ferarri dipercaya sebagai kapten tim nasional (Timnas) Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 . Bek Persija Jakarta itu mengaku siap memikul tanggung jawab.
Ferarri bakal menjadi jendral lapangan berdasarkan keterangan pelatih Shin Tae-yong. Saat jumpa media jelang laga perdana Grup A antara Indonesia U-20 vs Irak U-20, dia menyebut talenta berusia 19 tahun itu akan ditunjuk menjadi kapten.
Ferarri mengaku senang dan bangga dengan kepercayaan yang didapatnya. Namun, dia menyari menjadi kapten bukanlah tugas mudah.
Karena itu, dia siap memberikan yang terbaik saat bertanding di Lokomotiv Stadium, Tashkent, Rabu (1/3/2023).
"Ya perasaannya bangga dan senang karena ini turnamen besar, ya mimpi juga bisa main di AFC," jelasnya.
"Dan bagi saya menjadi kapten itu tidak mudah, banyak tanggung jawab untuk pemain-pemain yang ada di dalam lapangan," lanjut Ferarri setelah latihan resmi.
Ferarri dan pemain Indonesia U-20 lainnya melakukan latihan di lapangan Tashkent State Transport University, Tashkent, Selasa (28/2/2023).
Sejatinya, Shin memiliki beberapa kandidat lain untuk menjadi kapten. Calon lainnya seperti Robi Darwis dan Arkhan Fikri.
Ferarri bakal menjadi jendral lapangan berdasarkan keterangan pelatih Shin Tae-yong. Saat jumpa media jelang laga perdana Grup A antara Indonesia U-20 vs Irak U-20, dia menyebut talenta berusia 19 tahun itu akan ditunjuk menjadi kapten.
Ferarri mengaku senang dan bangga dengan kepercayaan yang didapatnya. Namun, dia menyari menjadi kapten bukanlah tugas mudah.
Karena itu, dia siap memberikan yang terbaik saat bertanding di Lokomotiv Stadium, Tashkent, Rabu (1/3/2023).
"Ya perasaannya bangga dan senang karena ini turnamen besar, ya mimpi juga bisa main di AFC," jelasnya.
"Dan bagi saya menjadi kapten itu tidak mudah, banyak tanggung jawab untuk pemain-pemain yang ada di dalam lapangan," lanjut Ferarri setelah latihan resmi.
Ferarri dan pemain Indonesia U-20 lainnya melakukan latihan di lapangan Tashkent State Transport University, Tashkent, Selasa (28/2/2023).
Sejatinya, Shin memiliki beberapa kandidat lain untuk menjadi kapten. Calon lainnya seperti Robi Darwis dan Arkhan Fikri.
Lihat Juga :
tulis komentar anda