Bayern Muenchen vs Paris Saint-Germain: FC Hollywood Redam Agresivitas Lionel Messi dkk di Babak I

Kamis, 09 Maret 2023 - 03:55 WIB
Paris Saint-Germain (PSG) masih belum mampu menjebol gawang Bayern Muenchen sepanjang babak pertama laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022/2023/foto/Reuters
MUNICH - Paris Saint-Germain (PSG) masih belum mampu menjebol gawang Bayern Muenchen sepanjang babak pertama laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022/2023. Kedudukan sama kuat 0-0 pada 45 menit pertama di Allianz Arena, Rabu (8/3/2023) malam waktu lokal atau Kamis (9/3/2023) dini hari WIB.

Les Parisiens -julukan PSG- tampil menyerang demi mengejar ketertinggalan 0-1. Memasuki menit kedua, Kylian Mbappe mengancam gawang Bayern, namun berhasil diredam kiper Yann Sommer.

Upaya Mbappe menit ke-14 juga membahayakan gawang FC Hollywood -julukan Bayern- namun bola lebih dulu diamankan Sommer dan Mbappe pelanggaran lantaran menabrak Sommer.



Bayern juga balik menyerang melalui Leon Goretzka menit ke-16. Namun, umpan

Joshua Kimmich gagal dimaksimalkan Goretzka tembakan rendahnya dari jarak jauh tidak terlalu mengancam kiper PSG Gianluigi Donnarumma

Sementara upaya Messi di depan gawang menit ke-24 juga berhasil diblok pemain belakang Bayern. Sejumlah serangan Messi berkali-kali mengancam Bayern, tapi solidnya pemain belakang Bayern membuat peluang mentah. Tak ada gol di babak pertama.

Bayern unggul 1-0 pada leg pertama di Parc des Princes, 14 Februari 2023. mantan pemain PSG Kingsley Coman mencetak gol tersebut menit ke-53.

PSG mengandalkan duet Lionel Messi dan Kylian Mbappe sebagai starter di ujung tombak. Mbappe memiliki rekor bagus di Allianz Arena, mencetak tiga gol dalam dua pertandingan sebelumnya di sana. Tapi, tidak ada pemain yang pernah mencetak gol dalam tiga kunjungan berturut-turut ke tempat tersebut dalam kompetisi Liga Champions.

Sementara Bayern dalam suasana percaya diri tinggi setelah menang 2-1 di Stuttgart dalam lanjutan Bundesliga 2022/2023, Minggu (5/3/2023) yang membawa mereka ke puncak klasemen. Itu kemenangan keenam mereka dalam tujuh pertandingan terakhir.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More