Tersengat Lebah Brentford, Chelsea Keluar dari 10 Besar

Kamis, 27 April 2023 - 03:41 WIB
Chelsea secara mengejutkan harus menelan pil pahit usai dikalahkan Brentford dengan skor 2-0 pada laga lanjutan Liga Inggris 2022/2023 di Stamford Bridge, Kamis (27/4/2023) dini hari WIB / Foto: Brentford
LONDON - Chelsea secara mengejutkan harus menelan pil pahit usai dikalahkan Brentford dengan skor 2-0 pada laga lanjutan Liga Inggris 2022/2023 di Stamford Bridge, Kamis (27/4/2023) dini hari WIB. Hasil minor ini membuat The Blues keluar dari 10 besar.

Chelsea tampak kepayahan untuk mencetak gol ke gawang Brentford di babak pertama. Sebaliknya, The Bee (Si Lebah) justru dibantu Cesar Azpilicueta.



Pemain berusia 33 tahun tersebut malah membuat bola meluncur deras ke gawang Chelsea di menit 37. Statistik menyebut jika The Blues tercatat sebagai tim yang rajin mencetak gol ke gawang sendiri.



Skor 0-1 untuk keunggulan Brentford bertahan hingga babak pertama usai. Di babak kedua, Chelsea semakin tak berdaya.



Dari dua tendangan yang mengancam kiper Brentford tak ada satu pun yang mampu menggetarkan gawang tim tamu. Sebaliknya, Si Lebah justru memperbesar keunggulan menjadi 2-0 melalui gol yang dicetak Bryan Mbeumo di menit 78.

Hingga peluit panjang dibunyikan skor 2-0 untuk kemenangan Brentford tak berubah. Dengan kemenangan ini, Brentford naik ke urutan sembilan dengan nilai 47 poin. Sementara The Blues terlempar ke urutan 10 besar.
(yov)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More