Rekor Impresif Deontay Wilder: Nomor 4, Kemenangan KO Tertinggi

Minggu, 14 Mei 2023 - 03:00 WIB
Deontay Wilder merupakan salah satu petinju kelas berat top dunia yang memiliki sejumlah rekor impresif sepanjang kariernya/foto/Twitter
ALABAMA - Deontay Wilder merupakan salah satu petinju kelas berat top dunia yang memiliki sejumlah rekor impresif sepanjang kariernya. Petinju asal Tuscaloosa, Alabama, Amerika Serikat ini telah membuktikan dirinya sebagai petarung tangguh dengan memenangkan laga debutnya.

Sejak memasuki dunia tinju profesional pada 15 November 2008 silam, Wilder meraih berbagai kemenangan dan gelar juara. Gelar kelas berat WBC dan memenangkan medali perunggu di Olimpiade 2008 jadi pencapaian membanggakan di awal kariernya.

Medali perunggu ini juga yang membuat dirinya dijuluki The Bronze Bomber. Sedangkan gelar juara kelas berat didapatkan pada tahun 2015 setelah membungkam Bermane Stiverne.



5 Rekor Impresif Deontay Wilder

Berikut ini beberapa rekor impresif yang pernah ditorehkan Deontay Wilder.

1. Tidak terkalahkan selama 11 tahun karier profesional.

2. Mencatatkan rekor impresif di tahun 2019 dengan 42 kemenangan dengan 41 catatan KO, dan hanya sekali menelan hasil imbang

3. Mempertahankan gelar juara kelas berat WBC selama lima tahun yakni dari tahun 2015 sampai 2020

4. Deontay Wilder yang saat ini telah mengantongi 43 kemenangan dengan 42 hasil KO, membuatnya mendapat persentase tinggi untuk kemenangan KO yakni 91l,3%.

5. Menempati posisi kedua dalam Top 10 petinju kelas berat yang dirilis Majalah Ring tahun 2023.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More