Debut Bersama Timnas Indonesia, Ivar Jenner Promosi ke Tim Senior FC Utrecht
Rabu, 05 Juli 2023 - 03:03 WIB
JAKARTA - Ivar Jenner telah membuktikan kualitasnya sebagai pemain sepak bola bersama Timnas Indonesia . Prestasinya tersebut telah mengantarkannya naik ke tim senior FC Utrecht untuk mengikuti kompetisi Liga Belanda musim 2023/2024.
Ivar Jenner bergabung dengan (tim muda) Jong FC Utrecht pada bulan Juli 2016, setelah meninggalkan Jong Ajax Amsterdam. Dia berhasil mendapatkan tempat di tim tersebut dan telah bermain secara konsisten.
Gelandang berusia 19 tahun ini sebelumnya tampil dalam empat pertandingan dan mencetak satu gol bersama FC Utrecht U-17. Selain itu, dia juga bermain dalam 19 pertandingan dan mencetak satu gol bersama FC Utrecht U-18, serta bermain dalam 18 pertandingan saat membela FC Utrecht U-21.
Penampilan apik Ivar Jenner bersama Jong FC Utrecht membuatnya mendapatkan kesempatan untuk memperkuat Timnas Belanda U-15 pada tahun 2019. Namun, kemudian dia resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan bermain dalam dua pertandingan bersama Timnas Indonesia pada FIFA Matchday Juni 2023.
Setelah pengalamannya bersama Timnas Indonesia, FC Utrecht memutuskan untuk mempromosikan Ivar Jenner ke tim senior untuk berlaga di Liga Belanda musim 2023/2024. Selain Jenner, FC Utrecht juga mempromosikan Jesse van de Haar, Christopher Mamengi, dan Kevin Gadella.
"Dalam beberapa minggu mendatang, pemain-pemain Jong FC Utrecht, Ivar Jenner, Jesse van de Haar, Christopher Mamengi, dan Kevin Gadella akan bergabung dengan tim utama. Mereka semua telah mengalami perkembangan di Jong FC Utrecht," demikian pernyataan resmi dari FC Utrecht pada Selasa (4/7/2023).
Sebelumnya, pada Desember 2022, Ivar Jenner telah tampil bersama FC Utrecht dalam laga uji coba resmi melawan FC Groningen. Meskipun bermain pada menit ke-81, Jenner tidak dapat mencegah kekalahan FC Utrecht dengan skor 0-3.
FC Utrecht sendiri tampil cukup baik dalam Liga Belanda musim 2022/2023. Tim dengan julukan "Utreg" ini berhasil finis di posisi ketujuh dengan mengumpulkan 54 poin dari 15 kemenangan, sembilan kali imbang, dan 10 kekalahan.
Lihat Juga: Catat! Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Sisa Laga Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Ivar Jenner bergabung dengan (tim muda) Jong FC Utrecht pada bulan Juli 2016, setelah meninggalkan Jong Ajax Amsterdam. Dia berhasil mendapatkan tempat di tim tersebut dan telah bermain secara konsisten.
Baca Juga
Gelandang berusia 19 tahun ini sebelumnya tampil dalam empat pertandingan dan mencetak satu gol bersama FC Utrecht U-17. Selain itu, dia juga bermain dalam 19 pertandingan dan mencetak satu gol bersama FC Utrecht U-18, serta bermain dalam 18 pertandingan saat membela FC Utrecht U-21.
Penampilan apik Ivar Jenner bersama Jong FC Utrecht membuatnya mendapatkan kesempatan untuk memperkuat Timnas Belanda U-15 pada tahun 2019. Namun, kemudian dia resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan bermain dalam dua pertandingan bersama Timnas Indonesia pada FIFA Matchday Juni 2023.
Setelah pengalamannya bersama Timnas Indonesia, FC Utrecht memutuskan untuk mempromosikan Ivar Jenner ke tim senior untuk berlaga di Liga Belanda musim 2023/2024. Selain Jenner, FC Utrecht juga mempromosikan Jesse van de Haar, Christopher Mamengi, dan Kevin Gadella.
"Dalam beberapa minggu mendatang, pemain-pemain Jong FC Utrecht, Ivar Jenner, Jesse van de Haar, Christopher Mamengi, dan Kevin Gadella akan bergabung dengan tim utama. Mereka semua telah mengalami perkembangan di Jong FC Utrecht," demikian pernyataan resmi dari FC Utrecht pada Selasa (4/7/2023).
Sebelumnya, pada Desember 2022, Ivar Jenner telah tampil bersama FC Utrecht dalam laga uji coba resmi melawan FC Groningen. Meskipun bermain pada menit ke-81, Jenner tidak dapat mencegah kekalahan FC Utrecht dengan skor 0-3.
FC Utrecht sendiri tampil cukup baik dalam Liga Belanda musim 2022/2023. Tim dengan julukan "Utreg" ini berhasil finis di posisi ketujuh dengan mengumpulkan 54 poin dari 15 kemenangan, sembilan kali imbang, dan 10 kekalahan.
Lihat Juga: Catat! Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Sisa Laga Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
(sto)
tulis komentar anda