Rehan/Lisa Janji Tampil Habis-habisan di Semifinal Thailand Masters 2024

Sabtu, 03 Februari 2024 - 09:03 WIB
Rehan/Lisa Janji Tampil Habis-habisan di Semifinal Thailand Masters 2024
BANGKOK - Ganda putra Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, akan melawan wakil tuan rumah Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai di semifinal Thailand Masters 2024 . Sadar lawannya adalah musuh yang tangguh, Rehan/Lisa janji akan tampil habis-habisan.

Rehan/Lisa meraih tiket semifinal usai kalahkan rekan senegaranya, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, di Nimibutr Stadium, Bangkok. Thailand, Jumat (2/2/2024) sore WIB. Pasangan ranking 17 dunia itu menang dalam dua gim langsung 22-20 dan 21-17.

Usai laga, Rehan/Lisa senang karena berhasil revans melawan Dejan/Gloria. Mereka juga mengungkapkan kunci kemenangan pada laga tersebut. Faktor terpenting dibalik kemenangan itu yakni bermain tenang.



“Tadi kami memang bermain lebih tenang dan tidak buru-buru. Tadi harus bermain tenang soalnya beberapa kali kami harus bermain tenang karena lawan juga tidak gampang mati. Selain itu juga harus lebih tahan saja. Untungnya saya tadi bisa main sabar dan tidak mati-mati sendiri saja,” kata Rehan dalam rilis PBSI, Jumat (2/2/2024).

“Alhamdulillah ini merupakan pertemuan kedua dan kami akhirnya bisa melakukan revans. Dalam pertandingan tadi, lawan juga habis. Kami pun juga habis. Jadi siapa yang lebih kuat akan jadi pemenang,” timpal Lisa.

Rehan/Lisa pun akan menghadapi lawan tangguh Dechapol/Sapsiree di semifinal. Pasangan nomor enam dunia itu bukanlah lawan yang mudah untuk dikalahkan. Apalagi, mereka sekarang bermain di hadapan publiknya sendiri.

Rehan/Lisa pun sadar lawannya itu memiliki kualitas tinggi. Namun hal itu tidak membuatnya ciut. Mereka menegaskan akan tampil habis-habisan demi meraih tiket ke partai final turnamen Super 300 tersebut.

“Ketemu pasangan tuan rumah di semifinal, mereka adalah pasangan yang punya banyak pengalaman. Tinggal bagaimana kami bisa bermain dan mau mengambil pengalaman dari lawan. Besok kami akan tampil all out, berusaha memberi yang terbaik. Dan yang penting, semangat tidak mau kalahnya harus ada,” ucap Rehan.

“Di pertandingan semifinal besok lawan ganda tuan rumah, kami mau main nothing to lose saja. Mereka kuat, makanya kami harus tampil lebih kuat,” tandas Lisa.
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More