Hasil BATC 2024: Alwi Farhan Kalah, Indonesia Tertinggal 1-2 dari China

Jum'at, 16 Februari 2024 - 17:37 WIB
Hasil BATC 2024: Alwi Farhan Kalah, Indonesia Tertinggal 1-2 dari China. Foto: PBSI
SELANGOR - Tim Putra Indonesia kembali tertinggal 1-2 dari China dalam laga perempat final Badminton Asia Team Championships (BATC) 2024 . Pasalnya, Alwi Farhan yang bermain di partai ketiga, takluk dari Lei Lan Xi dua gim langsung dengan skor 14-21 dan 10-21 dalam waktu 39 menit.

Berlaga di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia, Jumat (16/2/2024) sore WIB, Alwi tampil apik di awal pertandingan. Dia mampu menyerang dengan efektif untuk memimpin di angka 6-2.





Akan tetapi, Lei bisa keluar dari tekanannya dan mengembangkan permainan hingga menyamakan skor menjadi 8-8 dan 10-10. Namun, sang wakil Tim Merah-Putih bisa memegang kendali permainan lagi untuk kembali unggul di angka 14-11.

Sayangnya, Alwi malah melakukan banyak error selepas itu dan serangan-serangan yang dilancarkannya sangat tumpul untuk menembus pertahanan lawan. Alhasil, Lei bisa menyamakan skor di angka 14-14 dan bahkan mendapatkan 10 poin beruntun untuk mengamankan kemenangan di gim pertama dengan skor 21-14.

Aksi jual beli serangan terjadi di awal gim kedua. Kedua pemain saling kejar mengejar angka dan silih berganti memimpin hingga menginjak skor 5-5.

Selepas itu, Alwi kesulitan untuk meladeni permainan menyerang yang dilakukan oleh Lei. Pemain berusia 18 tahun itu pun tertinggal 7-11 di interval gim kedua.

Juara Dunia Junior 2023 itu benar-benar tak mampu memberikan perlawanan lagi sehingga ketinggalan jauh di angka 7-16. Dia pun akhirnya kalah telak dari Lei di gim kedua dengan skor 10-21.

Sebelumnya, Indonesia tertinggal 0-1 lebih dulu dari China setelah Chico Aura Dwi Wardoyo digilas Weng Hong Yang dengan skor 11-21 dan 11-21. Kemudian, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri menyamakan kedudukan menjadi 1-1 usai mengatasi perlawanan sengit He Ji Ting/Ren Xiang Yu dengan skor 21-19 dan 21-19.

Selanjutnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin bakal turun di partai keempat. Pasangan ranking 18 dunia itu akan berhadapan dengan Chen Bo Yang/Liu Yi.
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More