Alfred Riedl Meninggal Dunia, Netizen: Selamat Jalan, Pada Masamu Timnas Bersinar
Selasa, 08 September 2020 - 20:08 WIB
JAKARTA - Mantan pelatih timnas Indonesia Alfred Riedl meninggal dunia di Vienna, Austria, Senin (7/9/9/2020) malam waktu lokal. Nama Riedl begitu melekat di kancah sepak bola Indonesia, tak heran bila fans Merah Putih merasa kehilangan atas kepergiannya.
Rield wafat di usia 70 tahun setelah menderita kanker. Pria kelahiran Vienna, 2 November 1949 itu memimpin timnas senior Indonesia di tiga periode berbeda yakni 2010-2011, 2013-2014, dan 2016-2017. ( ).
Selama itu Riedl membawa Merah Putih dua kali ke final Piala AFF, namun gagal meraih gelar dan harus puas sebagai runner-up 2010 dan 2016.
Selain timnas Indonesia, Riedl juga sempat menangani klub PSM Makassar pada 2015. Tapi, dia mundur April di tahun yang sama karena masalah kesehatan sebelum
liga dimulai. ( ).
"Sangat tidak menyangka, terimakasih sudah membawa timnas ke final Piala AFF 2010, menggunakan timnas yang tak banyak naturalisasi pemain, mengalahkan Malaysia 5-1 walaupun akhirnya kalah dari Malaysia di final. Respect tenan. Rest In Pride Alfred Riedl," kicau YOUNGLORD (@gregoriuskim_) di Twitter.
Sedangkan pemilik akun Txt dari Bekasi (@txtdrbekasi) menyebut Riedl sebagai salah stau pelatih terbaik timnas Gatuda. "Selamat jalan salah satu pelatih terbaik timnas Indonesia, coach Alfred Riedl. Pada masamu, timnas bersinar."
Rield wafat di usia 70 tahun setelah menderita kanker. Pria kelahiran Vienna, 2 November 1949 itu memimpin timnas senior Indonesia di tiga periode berbeda yakni 2010-2011, 2013-2014, dan 2016-2017. ( ).
Selama itu Riedl membawa Merah Putih dua kali ke final Piala AFF, namun gagal meraih gelar dan harus puas sebagai runner-up 2010 dan 2016.
Selain timnas Indonesia, Riedl juga sempat menangani klub PSM Makassar pada 2015. Tapi, dia mundur April di tahun yang sama karena masalah kesehatan sebelum
liga dimulai. ( ).
"Sangat tidak menyangka, terimakasih sudah membawa timnas ke final Piala AFF 2010, menggunakan timnas yang tak banyak naturalisasi pemain, mengalahkan Malaysia 5-1 walaupun akhirnya kalah dari Malaysia di final. Respect tenan. Rest In Pride Alfred Riedl," kicau YOUNGLORD (@gregoriuskim_) di Twitter.
Sedangkan pemilik akun Txt dari Bekasi (@txtdrbekasi) menyebut Riedl sebagai salah stau pelatih terbaik timnas Gatuda. "Selamat jalan salah satu pelatih terbaik timnas Indonesia, coach Alfred Riedl. Pada masamu, timnas bersinar."
(sha)
tulis komentar anda