Menilai Kinerja Debutan Anyar Werner dan Havertz

Rabu, 16 September 2020 - 12:35 WIB
Kai Havertz dan Timo Werner. Foto/Reuters
BRIGHTON - Timo Werner dan Kai Havertz melengkapi daftar pemain yang menjalani debut bersama klub baru di Liga Primer musim 2020/2021. Keduanya juga menjadi gambaran dua wajah dari para debutan secara keseluruhan.

Werner mendapatkan pujian, sedangkan Havertz masih butuh adaptasi untuk memperlihatkan kualitasnya saat tampil membela Chelsea pada pertandingan melawan Brighton & Hove Albion di Amex Stadium. Chelsea menang dengan skor 1-3 melalui gol Jorginho, Reece James, dan Kurt Zouma. Sementara itu, gol tunggal Brighton diciptakan Leandro Trossard. (Baca: Cukup Diucapkan, Amalan ingan Ini Pahalanya Berlimpah)

“Saya suka penampilan keduanya. Havertz mungkin ini bukan sebuah pertandingan di mana dia bisa langsung menampilkan sesuatu. Sedangkan Werner bagaimana dia muncul di beberapa area berbeda dan memiliki rasa lapar mencetak gol,” kata Pelatih Chelsea Frank Lampard.



Sampai kemarin, menurut data transfermarkt, sudah 210 perpindahan pemain di 20 tim Liga Primer, baik dari aksi jual beli maupun pinjaman dengan durasi bervariasi yang dilakukan antarsesama tim Inggris ataupun di luar Liga Primer. Dari angka tersebut, sebagian besar sudah melakukan debut bersama tim barunya.

Seperti Willian dan Gabriel di Arsenal. Arsenal dipuji karena melakukan transfer brilian dengan mendatangkan Willian dari Chelsea dan Gabriel Magalhaes (Lille). Penampilan keduanya di laga perdana memberikan dampak signifikan saat melawan Fulham.

Willian berkontribusi pada dua dari tiga gol The Gunners, sedangkan Gabriel berhasil meredam tekanan dari para pemain Fulham. Bermain sebagai bek tengah dalam formasi tiga bek, tidak ada pemain Arsenal yang melakukan lebih banyak tekel, clearance daripada Gabriel.

Fisik besar membuat dia berhasil menutup celah kiri dan kanan dari ancaman yang dihadirkan Aboubakar Kamara. Arsenal berhasil mencatatkan clean sheets di laga perdana. "Kami sering mengikutinya. Dia memiliki kualitas yang sangat spesial untuk memainkan peran yang kami ingin dia mainkan," kata Pelatih Arsenal Mikel Arteta setelah laga. (Baca juga: Paket Isolasi Mandiri Covid-19, Paket Legit Beresiko Tinggi)

Pujian juga diberikan pada Callum Wilson. Pemain yang didatangkan Newcastle United dari Bournemouth senilai 20 juta poundsterling itu berhak mendapatkan apresiasi atas apa yang diperlihatkan di lini depan bersama Andy Carroll.

Kecepatan striker berusia 28 tahun itu melahirkan masalah pada pertahanan West Ham sepanjang laga dan memiliki beberapa peluang di luar golnya pada menit ke-56. Gol pertamanya di Liga Primer sejak 7 Maret lalu. “Wilson akan memberi kami sesuatu yang beda dan membuat skuad lebih baik," ujar Steve Bruce, Arsitek Newcastle.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More