Global Taekwondo Academy Mencari Siswa Berprestasi dari Indonesia

Selasa, 05 Mei 2020 - 12:38 WIB
Bukan sekadar sekolah taekwondo biasa, Global Taekwondo Academy dilengkapi dengan fasilitas dan prestasi.
JAKARTA - Olahraga merupakan bagian yang tak terpisahkan dari semua aspek kehidupan manusia. Banyak cara dilakukan orang tua untuk menjaga putra dan putrinya tetap sehat, salah satunya mengikutsertakan anaknya dalam kegiatan yang menyehatkan.

Global Taekwondo Academy bisa menjadi pilihan yang menarik. Pasalnya, sudah banyak siswa berprestasi yang lahir di Singapura. Kini, sekolah seni beladiri ini berencana melebarkan sayapnya di Indonesia.

Bukan sekadar sekolah taekwondo biasa, Global Taekwondo Academy dilengkapi dengan fasilitas dan prestasi. CEO & CO Founder Global Taekwondo Academy, Justin Ng menyatakan pihaknya berkomitmen melahirkan bibit-bibit profesional yang siap bertanding.

Terbukti dengan adanya siswa yang telah berpartisipasi dalam liga kejuaraan olahraga berskala internasional seperti SEA Games dan kejuaraan internasional lainnya. "Global Taekwondo Academy bertekad untuk meningkatkan kualitas pelatihannya dengan membuka kelas di Indonesia. Kesempatan ini dapat dimanfaatkan oleh para orang tua yang ingin mengikutsertakan buah hatinya ke dalam kelas taekwondo. Kami akan menginformasikan segera rencana tersebut," kata Justin dalam keterangan pers yang diterima SINDOnews, Selasa (5/5/2020).



Menurutnya, saat ini, kegiatan olahraga telah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari di semua kalangan usia. Tak hanya usia dewasa, kelas-kelas olahraga untuk anak-anak pun ramai dibuka.

Tren tersebut diiringi juga dengan rasa antusias orang tua untuk mendaftarkan anak-anaknya dalam kelas-kelas tersebut. Oleh karena itu, fasilitas dan kualitas yang diberikan menjadi prioritas utama untuk dipertimbangkan.

Dikatakan Justin, Fasilitas, kredibilitas dan tenaga pelatih yang ditawarkan menjadi faktor dalam perkembangan siswa.

Kelas olahraga yang diikuti dengan rutin dapat mengantarkan pada kejuaraan demi kejuaraan.

"Meskipun melibatkan kontak fisik dalam pelatihannya, Global Taekwondo Academy menjamin adanya pengawasan dari pelatih yang profesional, seperti atlet, mantan atlet dan master di bidangnya. Para siswa dapat belajar taekwondo secara cepat dan efektif didampingi para pelatih yang memiliki jam terbang tinggi," ungkap Justin.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More