Apa Penyebab Transfer Bruno Fernandes ke Man United Bermasalah

Kamis, 07 Mei 2020 - 06:00 WIB
Transfer Bruno Fernandes dari Sporting ke Man United menyisakan masalah. Saat ini FIFA tengah melakukan penyelidikan terkait klaim Sampdoria. Foto : Reuters
MANCHESTER - Transfer Bruno Fernandes tersung masalah dan sedang dalam penyelidikan FIFA. Persoalan ini mencuat setelah Sampdoria pada Sporting. Lalu apa yang sebenarnya terjadi?

Dalam sebuah pernyataannya, Rabu (6/5) malam, FIFA mengonfirmasi jika Sampdoria telah melayangkan gugatan pada Sporting terkait transfer Fernandes ke Manchester United. "Kami dapat mengkonfirmasi bahwa pada tanggal 3 April 2020 klub Italia, UC Sampdoria, mengajukan klaim melalui FIFA terhadap klub Portugal, Sporting Clube de Portugal, terkait dengan kewajiban keuangan yang ditetapkan dalam kontrak terkait dengan transfer Bruno Miguel Borges Fernandes," bunyi pernyataan tersebut.

The Times melaporkan Sampdoria menjual pemain itu dengan nilai 7,5 juta poundsterling (sekitar Rp140 miliar) dan mereka berhak mendapatkan 10 persen dari keuntungan penjualan Fernandes oleh Sporting ke Manchester United.



Namun, pemain berusia 25 tahun itu adalah salah satu dari beberapa pemain Sporting yang membatalkan kontraknya sebelum penandatanganan kembali menyusul pada Mei 2018. Di sisi lain, Sporting yakin mereka tidak lagi memiliki kewajiban kepada Sampdoria di bawah kontrak baru yang ditandatangani Fernandes. Pasalnya dalam kontrak tersebut disebutkan secara kalau Fernandes dalam status bebas transfer.

Sementara itu Manchester United dipastikan tak akan tersangkut dalam masalah yang tengah membelit Fernandes. United menjadi klub baru pemain 25 tahun tersebut setelah awal musim ini mengontraknya dengan mahar 47 Juta poundsterling (sekitar Rp 881 miliar).

Penampilan Fernandes di klub barunya itu pun langsung menyita perhatian. Sejak bergabung dengan Setan Merah, Fernandes telah mengoleksi dua tol dan tiga asis dalam lima pertandingan sebelum Liga Primer Inggris ditangguhkan akibat pandemi virus corona.
(bbk)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More