Sang Bintang: Diogo Jota Makin Moncer di Liverpool

Minggu, 01 November 2020 - 08:31 WIB
Sang Bintang: Diogo Jota Makin Moncer di Liverpool. Foto: Twitter/LFC
LIVERPOOL - Liverpool memetik kemenangan 2-1 saat menjamu West Ham United. Diogo Jota jadi penentu kemenangan The Reds melalui golnya menjelang laga berakhir.

Menjamu West Ham United di Stadion Anfield, Minggu (1/11) waktu Indonesia, Liverpool lebih dulu kebobolan melalui Pablo Fornals di menit ke-10. Mohamed Salah kemudian menyamakan skor jadi 1-1 lewat titik putih. (Baca Juga: Diogo Jota Jadi Penentu Kemenangan Liverpool atas West Ham United )

Di babak kedua, Liverpool menemui kebuntuan mencetak gol. Pelatih Juergen Klopp kemudian memasukkan Xerdan Shaqiri dan Diogo Jota. Keputusan itu berbuah manis karena Jota mencetak gol penentu kemenangan di menit ke-85.



Penyerang asal Portugal itu baru didatangkan dari Wolverhampton Wanderers. Namun selalu mencetak gol dalam tiga penampilan teranyar bersama Liverpool (melawan Sheffield United, Midtjylland, dan West Ham United).

Menurut catatan Opta, Diogo Jota menjadi pemain Liverpool kedua, yang mencetak tiga gol berturut-turut di Stadion Anfield, dalam penampilan awalnya berseragam Liverpool . Rekor sebelumnya dipegang Luis Garcia pada 2004.

Lewat media sosial, Luis Garcia pun mengomentari pencapaian tersebut. Menurutnya, rotasi yang dilakukan Juergen Klopp dengan memasukkan Diogo Jota berjalan dengan baik karena berbuah kemenangan.

“Hasil yang bagus! Rotasi berjalan dengan sangat baik,” tulis Luis Garcia.

Tambahan tiga poin atas West Ham United membawa Liverpool kembali ke puncak klasemen. Selain itu, The Reds juga memperpanjang rekor kandang tak terkalahkan mereka di liga menjadi 63 pertandingan beruntun.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More