Barca Dianggap Gila Lepas Luis Suarez ke Atletico Madrid
Senin, 16 November 2020 - 21:25 WIB
MADRID - Kepindahan Luis Suarez ke Atletico Madrid musim panas September lalu, memang mengejutkan banyak pihak tak terkecuali legenda AS Roma, Antonio Cassano. Dia mengaku heran mengapa Barcelona bisa melepas salah satu mesin gol terbaiknya tersebut.
Kedatangan pelatih anyar, Ronald Koeman menjadi titik awal tersisihnya Suarez. Penyerang Uruguay itu tidak masuk dalam rencana masa depan Koeman di Barca. Namanya juga dicoret dari daftar pemain yang tidak dijual presiden klub saat itu, Josep Maria Bartomeu. Hal itu membuat Suarez kecewa sehingga memutuskan meninggalkan Camp Nou dan bergabung dengan Atletico Madrid dimana dia dikontrak selama dua tahun.
Kepergian Suarez masih tidak bisa dipercayai Cassano. Berbicara dengan Christian Vieri di Instagram, Cassano menilai Barca telah melakukan kesalahan besar. “Mereka mengatakan Suarez sudah menua ketika meninggalkan Barca. Itu adalah sebuah kegilaan. Dia mencetak banyak gol dalam enam tahun dan saya tidak mengerti mengapa mereka menendangnya dari klub. Kemudian Barca menempatkan Antoine Griezmann sebagai penyerang tengah,” ungkap Cassano dilansir marca.
Pernyataan Cassano sepertinya sangat tepat. Pasalnya, sinar Suarez semakin terang menderang bersama Atletico dan Barca harus menyesali keputusannya. Tercatat, El Pistolero menjadi idola baru di Wanda Metropolitano lewat sumbangan lima gol dari delapan penampilannya disemua kompetisi.Suarez mengungguli produktivitas bomber Barca seperti Griezmann (dua gol dari sembilan penampilan) atau Ousmane Dembele (tiga gol dari delapan penampilan).
Mantan penyerang Liverpool tersebut membawa Atletico ke posisi ketiga klasemen sementara (17 poin), jauh meninggalkan mantan klubnya, Barca yang berkutat di peringkat kedelapan (11 poin). Selain itu, stok penyerang Barca kian menipis lantaran Ansu Fati harus absen beberapa bulan akbat cedera lutut. Praktis, Koeman hanya bisa mengandalkan Lionel Messi serta Griezmann dan Dembele yang belum konsisten.
(ruf)
Lihat Juga :
tulis komentar anda