Persija Kampiun, Spanduk Jakarta Juara Bertebaran di Sudut Kota

Senin, 26 April 2021 - 10:04 WIB
Spanduk Persija Jakarta juara Piala Menpora 2021 menempel di JPO/Foto/SINDOnews
JAKARTA - Pendukung Persija Jakarta merayakan sukses Macan Kemayoran menjuarai Piala Menpora 2021 dengan beragam cara. Di tengah pandemi Covid-19, The Jak Mania meluapkan kegembiraannya dengan menempelkan spanduk di setiap sudut kota termasuk fasilitas umum.

Persija Jakarta menjuarai turnamen pramusim Piala Menpora 2021 usai menaklukan Persib Bandung di laga final. Laga yang digelar dua leg tersebut menghasilkan kemenangan sempurna bagi Persija yakni 2-0 pada leg pertama di Stadion Maguwoharjo, Sleman, dan 2-1 pada leg kedua di Stadion Manahan, Solo, Minggu (25/4/2021) malam.



Atas hasil ini, Macan Kemayoran menang jumlah agregrat gol 4-1 dan berhak memperoleh piala serta uang tunai senilai Rp2 miliar. Pencapaian ini tentu berkesan bagi jajaran tim termasuk para pendukung Persija yang menyaksikan laga ini dari rumah.





Perayaan juara pun digelar langsung di Stadion Manahan Solo tempat berlangsungnya pertandingan. Namun, terasa kurang lengkap karena laga ini memang diatur untuk tanpa penonton.

Meski begitu, kenyataan tak bisa merayakan langsung dengan tim kebanggaannya tak membuat semangat The Jak Mania surut. Mereka turut ber-uforia di Jakarta mengisi setiap sudut Ibu Kota.

b

Penelusuran media ini di kisaran Jakarta Selatan tepatnya area Jagakarsa-Kalibata hingga Manggarai terpantau sejumlah spanduk menempel di fasilitas umum. Tak ketinggalan dominasi warna orange dan logo Persija tercantum di dalamnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More