Max Verstappen Masuk Rumah Sakit Usai Ditabrak Mobil Hamilton

Senin, 19 Juli 2021 - 07:26 WIB
Max Verstappen saat terlibat kecelakaan di Sirkuit Silverstone, Grand Prix Inggris, Minggu (18/7/2021) waktu setempat. Foto: Tangkapan layar/Formula 1
SILVERSTONE - Pemimpin sementara klasemen balap Formula 1 , Max Verstappen, masuk rumah sakit setelah terlibat kecelakaan di lap pertama GP Inggris 2021. Ban belakang mobilnya dihajar pembalap tuan rumah, Lewis Hamilton.

Tampil di Sirkuit Silverstone, Minggu (18/7/2021) waktu setempat, Verstappen memulai lomba dari posisi pole. Namun, ketika rombongan pembalap memasuki sektor dua, Hamilton bergerak agresif hingga ban depan mobilnya menghantam ban belakang Verstappen.





Manuver itu membuat mobil Verstappen terhempas ke luar lintasan hingga menabrak dinding pembatas. Tim balap Red Bull Racing kemudian mengonfirmasi pembalapnya perlu perawatan di rumah sakit.

Hamilton mendapat hukuman berupa penalti 10 detik karena dianggap sebagai penyebab kecelakaan Verstappen. Namun, ketika perlombaan kembali dilanjutkan, Mercedes membuat “team order” dengan menginstruksikan Valtteri Bottas agar membuka jalan untuk Hamilton.

Pembalap Inggris Raya berusia 36 tahun itu akhirnya keluar sebagai pemenang GP Inggris 2021— yang menandai kemenangan kedelapan Hamilton di Silverstone. Dalam keterangan usai lomba, Hamilton mengaku tidak berniat membuat Verstappen celaka.

“Kemenangan yang luar biasa. Terlepas dari apakah saya setuju atau tidak dengan hukuman itu (penalti 10 detik) saya mau katakan bahwa saya berada tepat di sampingnya dan saya tidak memiliki cukup ruang,” kata Hamilton dikutip stuff.co.nz, Senin (19/7/2021).

Dalam laporan yang sama disebut kan bahwa Verstappen saat ini berada di rumah sakit untuk mendapat perawatan. Pembalap berusia 23 tahun sempat membuat postingan di Twitter yang menyinggung tentang insiden di lap pertama GP Inggris 2021.

“Saya senang kondisi baik-baik saja, tapi saya kecewa dikeluarkan dengan cara seperti itu. Hukuman yang diberikan tidak membantu kami dan tidak adil karena langkah berbahaya yang dilakukan Hamilton di lintasan,” kata Verstappen.

Saat ini Verstappen masih memimpin klasemen sementara pembalap Formula 1 2021 berbekal 185 poin dari delapan podium termasuk lima kemenangan. Hamilton menempel ketat di posisi kedua dengan 177 poin dari empat kemenangan.
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More