Ingin Gabung Juventus atau Inter, Tonali Tolak Barcelona dan PSG
Senin, 01 Juni 2020 - 17:37 WIB
LOMBARDY - Juragan Brescia, Massimo Cellino menyampaikan kabar terbaru mengenai spekulasi transfer Sandro Tonali. Dia menyebutkan gelandang berusia 20 tahun itu menolak pinangan Barcelona dan Paris Saint Germain (PSG) karena masih ingin berada di Italia.
Walau prestasi Brescia musim ini sangat buruk dan terancam terdegradasi, Tonali dianggap telah menampilkan performa bagus pada debut musimnya di Serie A. Dia tidak demam panggung meski dua musim sebelumnya berkutat di Serie B.
Itu sebabnya Tonali mulai diburu sejumlah klub besar Eropa. Terlebih, dengan tingginya potensi Brescia turun kasta. Barcelona dan PSG menjadi klub di luar Italia yang paling berminat merekrut pemain berpostur 181 cm itu.
Tapi, Tonali kabarnya belum punya niat ke luar negeri dan masih ingin berada di kampung halamannya, Italia. Cellino menyatakan kalau talentanya itu berharap bisa bergabung dengan Juventus atau Inter Milan.
“Nasser (Al-Khelaifi, presiden PSG) sangat ingin memboyongnya ke Paris. Dia telah menulis pesan kepada saya. Tapi, Tonali tidak ingin pergi ke Prancis (atau negara lain),” jelas Cellino, dilansir skysport.
“Inter Milan dan Juventus adalah tujuan yang diinginkannya. (Presinden Napoli Aurelio) De Laurentiis telah menawarkan saya 40 juta euro. Fiorentina juga menginginkannya. Tapi, takdirnya sudah tertulis,” lanjut Cellino.
Cellino sangat yakin Tonali akan tetap meramaikan Serie A karena punya banyak peminat. Nyatanya, selain Inter, Juventus dan Fiorentina, Napoli juga terus memantau perkembangannya. Tentunya ini menjadi kabar buruk bagi PSG dan Barcelona.
Tonali sempat akan dilibatkan Brescia dalam pertukaran pemain dengan Barcelona. “Sebelum pandemi Covid-19, Barcelona sepakat menyerahkan 65 juta euro ditambah dua pemain muda yang nilainya 7,5 juta euro, satu full back. Saya rasa klub Katalan itu mendapat jawaban yang tidak disuka. Dan, itu bukan dari Tonali langsung,” tutupnya.
Walau prestasi Brescia musim ini sangat buruk dan terancam terdegradasi, Tonali dianggap telah menampilkan performa bagus pada debut musimnya di Serie A. Dia tidak demam panggung meski dua musim sebelumnya berkutat di Serie B.
Itu sebabnya Tonali mulai diburu sejumlah klub besar Eropa. Terlebih, dengan tingginya potensi Brescia turun kasta. Barcelona dan PSG menjadi klub di luar Italia yang paling berminat merekrut pemain berpostur 181 cm itu.
Tapi, Tonali kabarnya belum punya niat ke luar negeri dan masih ingin berada di kampung halamannya, Italia. Cellino menyatakan kalau talentanya itu berharap bisa bergabung dengan Juventus atau Inter Milan.
“Nasser (Al-Khelaifi, presiden PSG) sangat ingin memboyongnya ke Paris. Dia telah menulis pesan kepada saya. Tapi, Tonali tidak ingin pergi ke Prancis (atau negara lain),” jelas Cellino, dilansir skysport.
“Inter Milan dan Juventus adalah tujuan yang diinginkannya. (Presinden Napoli Aurelio) De Laurentiis telah menawarkan saya 40 juta euro. Fiorentina juga menginginkannya. Tapi, takdirnya sudah tertulis,” lanjut Cellino.
Cellino sangat yakin Tonali akan tetap meramaikan Serie A karena punya banyak peminat. Nyatanya, selain Inter, Juventus dan Fiorentina, Napoli juga terus memantau perkembangannya. Tentunya ini menjadi kabar buruk bagi PSG dan Barcelona.
Tonali sempat akan dilibatkan Brescia dalam pertukaran pemain dengan Barcelona. “Sebelum pandemi Covid-19, Barcelona sepakat menyerahkan 65 juta euro ditambah dua pemain muda yang nilainya 7,5 juta euro, satu full back. Saya rasa klub Katalan itu mendapat jawaban yang tidak disuka. Dan, itu bukan dari Tonali langsung,” tutupnya.
(mirz)
tulis komentar anda