Jelang Barito Putera vs Persija: Djanur Buta Kelemahan Macan Kemayoran

Jum'at, 05 November 2021 - 04:02 WIB
Barito Putera punya motivasi tinggi melawan Persija Jakarta/Foto/Instagram
MAGELANG - Barito Putera punya motivasi tinggi melawan Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2021/2022 di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jumat (5/11/2021) malam WIB. Pelatih Barito Djadjang 'Djanur' Nurjaman ingin pasukannya keluar dari zona degradasi.

Djanur menyatakan bahwa dirinya sudah menyiapkan stretagi khusus untuk meredam perlawanan Persija yang memiliki kualitas materi pemain di atas timnya.

Tim berjuluk Laskar Antasari sedang dalam kondisi sakit-sakitan menyusul performa yang jauh dari memuaskan musim ini. Dari lima laga terakhir, mereka baru sekali meraih kemenangan, yakni kala mereka mengalahkan Persipura Jayapura dengan skor 1-0 pada Senin, 25 Oktober 2021 silam.



Barito juga tengah berjuang untuk meloloskan diri dari zona degradasi. Barito kini duduk di peringkat 16 dengan perolehan delapan poin, hasil dua kemenangan, dua hasil imbang dan enam kali kalah.

Djanur pun menghadapi cobaan berat kala harus meladeni perlawanan Persija yang notabene jauh lebih kuat baik dari segi kualitas. Akan tetapi, mantan pelatih Persib Bandung dan Persebaya Surabaya itu pantang mundur, dirinya mengaku sudah menyiapkan segalanya untuk mencuri poin dari tim berjuluk Macan Kemayoran.

“Persiapan cukup bagus, kami memiliki jeda waktu lima hari. Tapi lawan kali ini adalah Persija, tim kuat, tim papan atas, kami harus waspada. Taktik sudah disiapkan, kami sudah menyiapkan taktik untuk menghadapi tim yang materi pemainnya jauh di atas kami. Semoga bisa berjalan lancar,” kata Djanur pada jumpa pers jelang laga, Kamis (4/11/2021).

Meski calon lawannya itu juga tengah dalam performa kurang baik menyusul pergulatannya di papan tengah klasemen yang tak kunjung usai, Djanur mengaku sangat waspada dengan komposisi pemain all star yang terkandung di dalam skuad milik Angelo Alessio. Selain itu, Djanur juga mengatakan sudah menambah porsi latihan tambahan untuk penyelesaian akhir.

“Materi pemain mereka cukup bagus, pemain kelas satu semua. semua pemain mereka kita waspadai. Soal sentuhan finishing, kami jadikan fokus utama, harus kami evaluasi dan perbaiki dalam latihan, semoga siap melawan Persija,” kata Djanur.

“Kami tidak mengetahui kekurangan dari Persija, tapi mereka memiliki segudang kelebihan,” tandasnya.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More