Hasil PSG vs Real Madrid: Messi Gagal Penalti, Mbappe Penyelamat Les Parisiens

Rabu, 16 Februari 2022 - 05:09 WIB
Paris Saint Germain (PSG) secara dramatis berhasil mengalahkan Real Madrid pada laga leg I babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 dengan skor 1-0 / Foto: Twitter PSG
PARIS - Paris Saint Germain ( PSG ) secara dramatis berhasil mengalahkan Real Madrid pada laga leg I babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 dengan skor 1-0. Bertanding di Parc des Princes, Rabu (16/2/2022) dini hari WIB, tuan rumah baru bisa membuka keran golnya di menit terakhir.

Sepanjang 90 menit pertandingan, PSG tampil cukup dominan. Tuan rumah benar-benar membuat Madrid bermain bertahan.

Peluang terbaik PSG tercipta di menit 17. Namun sayangnya sontekan yang dilakukan Kylian Mbappe masih bisa ditepis oleh kiper Real Madrid, Thibaut Courtois, sehingga hanya menghasilkan sepak pojok.



BACA JUGA: Hasil Sporting vs Manchester City: Pesta Gol, The Citizens Tempatkan Satu Kaki di Perempat Final

Meski terus menebar ancaman ke gawang Real Madrid, Les Parisiens masih belum bisa menjebol gawang yang dijaga Courtois. Hingga laga berjalan sampai menit ke-30 belum ada gol yang tercipta.

Real Madrid benar-benar dibuat tak berkutik oleh PSG. Pasalnya, tim besutan Carlo Ancelotti itu sama sekali belum mendapat peluang ataupun tendangan yang on target. Sementara Les Parisiens sejauh ini tercatat sudah mendapat lima kali peluang dan satu tendangan on targetnya.

Memasuki lima menit akhir, Les Parisiens masih terus berupaya untuk bisa mencetak gol keunggulan. Meski begitu, lini pertahanan Real Madrid juga masih cukup kokoh untuk ditembus. Hasilnya, tidak ada gol yang tercipta di babak pertama. PSG dan Real Madrid bermain imbang 0-0.

BACA JUGA: Klasemen dan Top Skor Liga 1 Pekan 25, Selasa (15/2/2022): Fortes Kejar Gol Spaso

Di babak kedua ini, Lionel Messi dan kolega tak menurunkan tempo permainannya sama sekali. Mereka masih tampil menekan. Bahkan di menit ke-49, lagi-lagi Mbappe mendapatkan peluang emasnya. Namun sayang tendangan yang dilesatkannya itu masih bisa ditepis dengan sangat baik oleh Courtois.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More