Penggemar Manchester United Selamatkan Nyawa Mantan Pemain Liverpool

Sabtu, 25 April 2020 - 21:00 WIB
Mantan pemain Liverpool, Dominic Matteo, perlu bersyukur setelah sukses menjalani operasi pengangkatan tumor otak. Foto: Daily Mail
LIVERPOOL - Mantan pemain Liverpool, Dominic Matteo, harusbersyukur setelah sukses menjalani operasi pengangkatan tumor otak. Dokter yang memimpin operasi tersebut adalah Dr. Ryan Mathew, seorang penggemar Manchester United.

Matteo merupakan pemain Liverpool di awal tahun 90an yang berposisi sebagai bek kiri. Pada bulan November 2019, Matteo masuk rumah sakit akibat tumor otak. Sang istri, Jessica, bertutur bahwa dokter yang memimpin operasi sekaligus merawat Matteo adalah seorang penggemar berat Setan Merah.

Operasi pengangkatan tumor yang berlangsung akhir tahun lalu berhasil. Berkat Dr. Ryan Mathew, kini Matteo berangsur pulih, dan bisa menjalani kehidupan bersama keluarganya.

"Dr Mathew memeriksa Dom (Dominic Matteo, red) setiap hari, menjulurkan kepalanya ke pintu. Dia sangat gembira dengan apa yang berhasil dia lakukan,” kata Jessica kepada Daily Mail, Sabtu (25/4/2020).



Ketika berita kesembuhan Matteo tersiar, penggemar di media sosial memberi ucapan selamat. Mereka mendoakan supaya mantan pemain Liverpool berusia 45 tahun itu bisa kembali beraktivitas seperti biasa.

Sekadar informasi, Matteo berkiprah di dunia sepak bola selama 15 tahun. Dia memulai kariernya bersama Liverpool pada 1990 hingga 1993 sebelum akhirnya pindah ke Leeds United. Ketika di Liverpool, Matteo bermain sebanyak 155 kali.
(mirz)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More