Casemiro ke Manchester United, Carlo Ancelotti: Tenang! Banyak Pengganti

Sabtu, 20 Agustus 2022 - 11:00 WIB
Real Madrid melepas Casemiro ke Manchester United (MU) jelang melawan Celta Vigo di Liga Spanyol. Carlo Ancelotti mengaku tidak cemas karena banyak pengganti. Foto: nu.nl
VIGO - Real Madrid melepas Casemiro ke Manchester United (MU) jelang laga kedua Liga Spanyol 2022/2023 kontra Celta Vigo. Carlo Ancelotti mengaku tidak cemas karena banyak pemain bagus yang bisa jadi pengganti.



Casemiro resmi hijrah ke Old Trafford Sabtu (20/8/2022). Gelandang asal Brasil itu pergi jelang kunjungan Los Blancos ke Stadion Balaidos, Minggu (21/8/2022).



Kepergian Casemiro tak serta merta membuat Ancelotti khawatir. Dia mengatakan masih banyak pemain yang mengisi kekosongan.

“Kami memiliki pemain bagus dan banyak untuk posisi itu. Seperti Tchouameni, salah satu gelandang terbaik di pasar. Kroos juga bisa bermain di sana dan Camavinga,” ucap Ancelotti.

“Kami memiliki pemain lain dengan karakteristik lain yang bisa bermain. Tchouameni lebih mirip dengan Casemiro, tetapi Kroos juga bisa bermain di sana,” tambahnya.

Madrid masih punya enam gelandang meski ditinggal Casemiro. Ancelotti menyatakan tidak akan mencari amunisi baru karena dirasa sudah cukup.

“Gelandang kami sekarang adalah Modric, Kroos, Tchouameni, Valverde, Camavinga dan Ceballos. 6 gelandang sudah cukup untuk musim ini. Mereka sangat sangat baik,” jelasnya.

Ancelotti juga menyatakan sudah menyiapkan pasukannya sebaik mungkin untuk melawan Vigo. Dia mengakui tim asuhan Eduardo Coudet memiliki pemain-pemain yang bisa melengkapi satu sama lain.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More