Pemain Timnas Indonesia U-16 Arkhan Kaka Enggan Remehkan Guam

Senin, 03 Oktober 2022 - 09:01 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-16 Arkhan Kaka Enggan Remehkan Guam. Foto: Instagram/Arkhan Kaka
BOGOR - Penyerang Timnas Indonesia U-16 Arkhan Kaka enggan menganggap remeh Guam dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Pertandingan itu akan berlangsung di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (3/10/2022).

Pada laga sebelumnya, Guan kalah 0-9 dari Uni Emirat Arab (UEA). Sementara itu, tim berjuluk Garuda Asia belum memainkan laga.



Arkan mengatakan tidak akan memandang sebelah mata Guam. Meskipun, tim itu habis menelan kekalahan telak.



"Kami tidak boleh menganggap remeh lawan. Harus tetap kompak, konsisten, disiplin, dan yang terpenting harus konsisten," ucap Arkan di Bogor, Minggu (2/10/2022).

Pemain yang memiliki tinggi badan 186 cm itu mengatakan kemenangan adalah target utama timnya dalam laga nanti. Oleh karena itu, tim asuhan Bima Sakti itu akan bekerja keras.

"Ya, kalau untuk melawan Guam, pemain sudah latihan dan persiapan. Kami harus fokus supaya bisa kemenangan," katanya.

Arkan mengatakan dirinya tidak memasang target bisa mencetak gol banyak dalam laga nanti. Pasalnya, terpenting bisa berkontribusi untuk timnya.

"Kalau itu sih yang penting, menang dulu. Yang penting lolos piala asia dan utama tim menang," ujarnya.
(sto)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More