Profil Kai Havertz: Kembalikan Kepercayaan Diri Chelsea usai Sikat Bournemouth

Rabu, 28 Desember 2022 - 09:03 WIB
Penyerang Kai Havertz kian percaya diri usai Chelsea kalahkan Bournemouth/Foto/Rueters
LONDON - Chelsea kembali memetik kemenangan setelah menelan tiga kekalahan beruntun atau tidak menang dalam 5 laga terakhir Liga Primer Inggris 2022/2023 . Sukses diraih usai mengalahkan Bournemouth 2-0 di Stamford Bridge, London, Inggris pada Rabu (28/12/2022) dini hari WIB. Penyerang The Blues Kai Havertz kian percaya diri.

Kai Havert z menyebut kemenangan Chelsea Bournemouth tak hanya membuat dirinya semakin optimistis, juga membuat The Blues -julukan Chelsea- kembali percaya diri. Striker asal Jerman itu menyumbang satu gol untuk kemenangan Chelsea pada menit ke ke-16’, sedangkan Mason Mount menggandakan keunggulan meit ke-24’.



Kemenangan ini membuat Chelsea meraih tiga poin pertama, sejak terakhir kali saat melawan Aston Vila pada 16 Oktober 2022 silam. Sejak itu, Chelsea ditahan Brentford 0–0 dan Manchester United (1-1), lalu berturut-turut dikalahkan Brighton & Hove Albion (1-4), Arsenal (0–1), dan Newcastle United (0-1)



Dengan hasil atas Bournemouth, Chelsea saat ini bertahan di posisi kedelapan dengan koleksi 24 poin.



Usai melepas dahaga kemenangan Chelsea di Liga Inggris 2022/2023, Havertz mengatakan kepercayaan dirinya meningkat. Ditambah lagi, pemain berusia 23 tahun itu sukses menyumbangkan satu gol dalam laga tersebut.

“Kemenangan dan gol mudah-mudahan akan memberi kami kepercayaan diri. Ini kemenangan penting. Kami harus terus menang. Kami membutuhkan poin. Kami akan memberikan yang terbaik di pertandingan mendatang,” ujar Havertz dilansir dari BBC Internasional, Rabu (28/12/2022).

Lebih lanjut, Havertz berbicara tentang peran penting sang pelatih, Graham Potter, yang juga turut serta membantu meningkatkan rasa percaya diri. Potter,"kata Havertz, berhasil membuatnya bermain lebih lepas ketimbang sebelumnya.

"Dia (Graham Potter) memberi saya kebebasan untuk melakukan apa pun yang saya rasa nyaman di lapangan. Saya suka bermain bebas dan berada di dalam kotak. Dia memberi saya banyak kepercayaan diri,” aku Havertz.

Sementara itu, untuk selanjutnya Chelsea akan berhadapan dengan Nottingham Forest dalam lanjutan pekan ke-16 Liga Inggris 2022/2023. Pertandingan itu akan digelar di City Ground, Nottinghamshire, Inggris pada Minggu (1/1/2023) mendatang.
(sha)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More