Profil Az-Zahra Putri Dania, Atlet Pelatnas PBSI Peraih Perunggu di Piala Suhandinata 2022

Senin, 27 Februari 2023 - 13:00 WIB
loading...
Profil Az-Zahra Putri...
Indonesia kehilangan salah satu talenta muda berbakat, Az-Zahra Putri Dania. Atlet muda pelatnas PBSI itu menghembuskan nafas terakhirnya karena sakit pada Senin (27/2/2023) / Foto: Instagram Az Zahra Putri Dania (@dania_badminton)
A A A
JAKARTA - Indonesia kehilangan salah satu talenta muda berbakat, Az-Zahra Putri Dania. Atlet muda pelatnas PBSI itu menghembuskan nafas terakhirnya karena sakit pada Senin (27/2/2023).

"Keluarga besar PP PBSI mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya salah satu atlet muda Indonesia. Az-Zahra Putri Dania menghembuskan nafas terakhirnya hari ini, 27 Februari 2023 dikarenakan sakit. Semoga amal ibadahnya diterima Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Amin," tulis akun resmi PBSI.

Kabar duka tersebut membuat Indonesia harus kehilangan salah satu atlet muda berbakatnya. Pasalnya Az-Zahra Putri Dania menghembuskan pada usia 19 tahun dan masih memiliki karier panjang untuk bisa menjadi salah satu atlet bulu tangkis terhebat di dunia.

BACA JUGA: Az-Zahra Putri Dania, Pebulu Tangkis Muda Indonesia Meninggal Dunia

Lantas seperti apa sepak terjang Dania di olahraga bulu tangkis?

Az-Zahra Putri Dania merupakan atlet bulu tangkis di nomor ganda campuran. Ia lahir di Bogor pada 27 September 2004 dan menjadi salah satu pebulu tangkis Indonesia berbakat.

Saat ini, Az-Zahra Putri Dania tampil di nomor ganda campuran bersama Rafli Ramanda. Keduanya berhasil masuk ke Pelatnas PBSI usai menjadi juara di ajang Seleksi Nasional pada 2022.

Az-Zahra Putri juga menjadi bagian tim junior Indonesia yang berhasil meraih perunggu di Piala Suhandinata 2022 di Santander, Spanyol. Kala itu, Indonesia harus terhenti di babak semifinal usai menelan kekalahan 2-3 dari Taiwan.

Bersama Rafli Ramanda, Az-Zahra Putri Dania berhasil menembus ranking 16 dunia di sektor ganda campuran. Az-Zahra Putri Dania juga pernah berpasangan dengan Sherly Asti Pratiwi di nomor ganda putri.

Sebelum masuk ke Pelatnas PBSI, Az-Zahra Putri Dania memulai karirnya di Eng Hian Badminton Academy (EHBA). Az-Zahra Putri Dania bergabung dengan EHBA pada usia 10 tahun terus bekerja keras dan berhasil menembus Pelatnas PBSI.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Junaidi Abdillah, Legenda...
Junaidi Abdillah, Legenda Sepak Bola Indonesia Meninggal Dunia
Profil Bejo Sugiantoro,...
Profil Bejo Sugiantoro, Legenda Persebaya dan Timnas Indonesia: Pernah Juara Liga Indonesia!
Kabar Duka Legenda Persebaya...
Kabar Duka Legenda Persebaya Bejo Sugiantoro Meninggal Dunia
Indonesia Borong 4 Gelar...
Indonesia Borong 4 Gelar di Singapore International Challenge 2025
Tim Bulu Tangkis Indonesia...
Tim Bulu Tangkis Indonesia Tempati Peringkat Kedua dalam Daftar Unggulan di Piala Sudirman 2025
Daftar 16 Negara yang...
Daftar 16 Negara yang Lolos ke Piala Sudirman 2025
Daftar Juara BAMTC:...
Daftar Juara BAMTC: Indonesia Geser Korea Selatan dan Thailand!
Hasil Final BAMTC 2025:...
Hasil Final BAMTC 2025: Alwi Farhan Perbesar Keunggulan Indonesia Jadi 2-0 Atas China
Final BAMTC 2025: Rinov/Fadia...
Final BAMTC 2025: Rinov/Fadia Sumbang Poin, Indonesia vs China 1-0
Special Bola
Persebaya Surabaya Buka...
Liga Indonesia
Persebaya Surabaya Buka Opsi Pertahankan 80 Persen Skuad untuk Liga 1 2025-2026
Kalahkan Korea Selatan...
Bola Dunia
Kalahkan Korea Selatan U-17, Nova Arianto Ingatkan Perjalanan Timnas Indonesia U-17 Masih Panjang di Piala Asia U-17 2025
Jadi Pahlawan Kemenangan...
Bola Dunia
Jadi Pahlawan Kemenangan Timnas Indonesia U-17 atas Korea Selatan, Tangisan Evandra Florasta Pecah
Rekomendasi
10 Negara yang Kena...
10 Negara yang Kena Tarif Impor Trump Terbesar, Mayoritas Negara-negara Asia
Raja Charles III Diminta...
Raja Charles III Diminta Turun Takhta dan Menyerahkan Mahkota ke Pangeran William
Soroti Kebijakan Trump,...
Soroti Kebijakan Trump, Evita Minta Pemerintah Fokus Penguatan Industri Dalam Negeri
Berita Terkini
Hasil Timnas Indonesia...
Hasil Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17: Sambaran Kilat Evandra Bawa Garuda Muda Menang 1-0
5 jam yang lalu
Hasil Timnas Indonesia...
Hasil Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17: Mierza Buang Peluang Emas, Babak Pertama 0-0
6 jam yang lalu
Susunan Pemain Timnas...
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17: Matthew Baker Starter!
8 jam yang lalu
Ranking FIFA Timnas...
Ranking FIFA Timnas Futsal Indonesia Meroket: Posisi 21 Dunia, Top 4 Asia!
8 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17: Pembuktian Garuda Muda di Piala Asia
9 jam yang lalu
Mantan Penerjun Payung...
Mantan Penerjun Payung Milier Siap Ukir Sejarah di Arena Tinju Bare Knuckle
10 jam yang lalu
Infografis
10 Negara yang Memiliki...
10 Negara yang Memiliki Wilayah Paling Luas di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved