Susunan Pemain Uzbekistan U-20 vs Timnas Indonesia U-20: Duet Hugo Samir dan Hokky Caraka Jadi Andalan

Selasa, 07 Maret 2023 - 20:09 WIB
loading...
Susunan Pemain Uzbekistan U-20 vs Timnas Indonesia U-20: Duet Hugo Samir dan Hokky Caraka Jadi Andalan
Susunan Pemain Uzbekistan U-20 dan Timnas Indonesia U-20 pada laga pemungkas Grup A Piala Asia U-20 2023 sudah diketahui / Foto: PSSI
A A A
FERGANA - Susunan Pemain Uzbekistan U-20 dan Timnas Indonesia U-20 pada laga pemungkas Grup A Piala Asia U-20 2023 sudah diketahui. Shin Tae-yong selaku pelatih Garuda Nusantara melakukan perubahan strategi untuk bisa mendapatkan kemenangan.

Pertandingan tersebut berlangsung di Istiqlol Stadium, Fargana, Selasa (7/3/2023) pukul 21.00 WIB. Timnas Indonesia U-20 dan Uzbekistan sama-sama mengincar kemenangan untuk memastikan diri lolos ke babak selanjutnya.

Dalam laga nanti, Timnas Indonesia U-20 wajib meraih kemenangan untuk melaju ke babak perempat final Piala Asia U-20. Sementara Uzbekistan hanya membutuhkan hasil imbang untuk keluar sebagai juara Grup A dan akan menghadapi Runner-up Grup B, Australia.



Menghadapi Uzbekistan, Shin Tae-yong masih mempercayakan Daffa Fasya untuk menjaga gawang Timnas Indonesia U-20. Kiper berusia 18 tahun itu menunjukkan penampilan apik dengan beberapa kali penyelamatan, sehingga Garuda Nusantara berhasil meraih kemenangan 1-0 atas Suriah.

Sementara Daffa Fasya akan mendapatkan pengawalan dari Ferarri, Kakang Rudianto, Dzaky Asraf dan Dony Tri Pamungkas di lini pertahanan. Keempat pemain tersebut akan menghentikan semua serangan yang dilakukan oleh para pemain Uzbekistan.

Kemudian, Arkahn Fikri, Ronaldo Kwateh, Achamd Maulana dan Robi Darwis mengisi lini tengah. Sedangkan Hugo Samir dan Hokky Caraka bertugas untuk mencetak gol dan membawa Timnas Indonesia U-20 meraih kemenangan.

Susunan Pemain Timnas Indonesia U-20 vs Uzbekistan:


Timnas Indonesia U-20: Daffa Fasya; Hugo Samir, Dony Tri Pamungkas, Dzaky Asraf, Robi Darwis, Achamd Maulana, Ronaldo Kwateh, Hokky caraka, Arkhan Fikri, Kakang Rudianto, Ferarri.

Pelatih: Shin Tae-yong.

Uzbekistan: Otabek Akhorov; Esanov Sherzod, Sidafzalkhon Akhrorov, Ortikboev Diyorbek, Abbosbek Fayzullaev, Rakhmonaliev Umarali, Paulatkhuja Kholdorkhonov, Utamurodov Javokhir, Abubakir Ashurov, Paulatov Izzatillo.

Pelatih: Ravshan Khaydarov.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1629 seconds (0.1#10.140)