Cetak Brace ke Gawang Myanmar U-22, Ramadhan Sananta Persembahkan untuk Orang Tua

Jum'at, 05 Mei 2023 - 08:10 WIB
loading...
Cetak Brace ke Gawang...
Ramadhan Sananta ingin mempersembahkan sepasang gol yang dicetaknya ke gawang Myanmar saat membantu Timnas Indonesia U-22 menang telak 0-5 pada laga kedua fase Grup A SEA Games 2023, kepada kedua orang tuanya / Foto: PSSI
A A A
PHNOM PENH - Ramadhan Sananta ingin mempersembahkan sepasang gol yang dicetaknya ke gawang Myanmar saat membantu Timnas Indonesia U-22 menang telak 0-5 pada laga kedua fase Grup A SEA Games 2023, kepada kedua orang tuanya. Menurutnya, mereka selalu mendoakan dirinya selama menekuni kariernya sebagai pesepak bola.

"Ya Alhamdulillah saya bisa mencetak gol pada pertandingan melawan Myanmar. Tentunya gol ini buat bangsa kita, juga untuk orang tua saya yang sudah mendoakan saya sejauh ini," ujar Sananta, Jumat (5/5/2023).



Sananta menambahkan selama pertandingan melawan Myanmar, pemain Timnas Indonesia U-22 berhasil menerapkan strategi yang diinstruksikan pelatih Indra Sjafri. Dan, pemain PSM Makassar itu mengaku bersyukur bisa mencatatkan sepasang gol dalam pertandingan tersebut.

Namun begitu, Sananta tak ingin lekas puas. Pemain berusia 20 tahun itu mengatakan akan bekerja lebih keras dalam laga selanjutnya.



"Gol ini bukanlah segalanya, semoga ke depan saya bisa lebih kerja keras lagi dan bisa mencetak gol lagi ke depannya," imbuhnya.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1893 seconds (0.1#10.140)