Putra Mahkota Arab Saudi Sodori Messi Kontrak 2 Kali Lipat Gaji Cristiano Ronaldo Senilai Rp5,9 triliun

Jum'at, 05 Mei 2023 - 14:40 WIB
loading...
Putra Mahkota Arab Saudi Sodori Messi Kontrak 2 Kali Lipat Gaji Cristiano Ronaldo Senilai Rp5,9 triliun
Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman (MBS) menyodori kontrak bernilai fantastis kepada Lionel Messi untuk bermain di Liga Pro Saudi / Foto: Yahoo Sports
A A A
PARIS - Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman (MBS) menyodori kontrak bernilai fantastis kepada Lionel Messi untuk bermain di Liga Pro Saudi. Menurut laporan The Telegraph dikutip dari Luxurylaunches, Jumat (5/5/2023), pemain berjuluk La Pulga itu ditawari kesepakatan kontrak USD400 juta atau sekira Rp5,9 triliun.

Angka fantastis itu dua kali lipat lebih besar dari yang diterima Cristiano Ronaldo saat menerima pinangan Al-Nassr hingga 2025 mendatang. Tentunya tawaran yang diberikan Putra Mahkota Arab Saudi bakal membuat Messi sulit tidur nyenyak.

Masa depan Messi bersama Paris Saint Germain (PSG) sedang berada dalam situasi sulit. Apalagi saat ini pemain bernomor punggung 30 itu sedang diskors selama dua pekan setelah melakukan perjalanan ke Kejaraan untuk memenuhi tugasnya sebagai duta pariwisata tanpa izin dari pemilik PSG.



Tak hanya diskors saja. Gaji Messi juga bakal disunat selama dua pekan dan itu menyebabkan pemain berusia 35 tahun tersebut menelan kerugian sebesar 1,7 juta euro (Rp275 miliar). Sebagai konsekuensinya, Messi absen membela PSG pada pertandingan melawan Troyes dan Ajaccio.

Kepergian pemain hebat Argentina setelah musim ini berpotensi menjadi sama pentingnya dengan sejumlah pemain superstar sejak Nasser Al-Khelaifi mengubah PSG menjadi salah satu klub terkaya di dunia. Diketahui, sejak presiden tajir klub itu tiba di Parc des Princes pada 2011, sudah banyak pemain top dunia didatangkan.



Sebut saja Zlatan Ibrahimovic, Kylian Mbappe, Neymar hingga Messi. Namun tim belum memenangkan trofi bergengsi Liga Champions. Kutukan babak 16 besar sepertinya masih menghantui PSG dalam dua musim terakhir. Mereka hanya mampu mencicipi laga final dalam sejarah klub pada tahun 2000.

Jadi kepergian Messi dari PSG dapat menandai awal dari akhir era kelebihan klub sepak bola Prancis itu. Akankah PSG bakal runtuh?

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1078 seconds (0.1#10.140)