Profil Muhammad Nasrullah, Kiper Penentu Black Steel FC Juara AFF Futsal Club Championship 2023

Senin, 08 Mei 2023 - 20:02 WIB
loading...
Profil Muhammad Nasrullah, Kiper Penentu Black Steel FC Juara AFF Futsal Club Championship 2023
Muhammad Nasrullah menjadi sosok penting di balik sukses Black Steel FC menjuarai AFF Futsal Club Championship 2023/foto/Instagram
A A A
NAKHON RATCHASIMA - Muhammad Nasrullah menjadi sosok penting di balik sukses Black Steel FC menjuarai AFF Futsal Club Championship 2023. Sebelum berkarier sebagai kiper futsal, Muhammad Nasrullah sempat menggeluti olahraga voli.

Black Steel Papua sukses mengalahkan Hongyen Thakam dengan skor 4-3 melalui drama adu penalti usai bermain imbang 1-1 di babak final. Duel ketua tim berlangsung di Terminal 21 Hall Korat, Nakhon Ratchasima, Thailand, Minggu (7/5/2023) sore WIB.



Hongyen Thakam memimpin terlebih dahulu melalui gol yang diciptakan Therosak. Kemudian, Evan Soumilena sukses menyamakan angka pada babak kedua.

Sementara pertandingan harus ditentukan melalui drama adu penalti. Tampil sebagai kiper pengganti, tetapi Muhammad Nasrullah berhasil menunjukkan kualitasnya untuk membawa Black Steel Papua menjadi juara usai memblok tendangan Thipong.

Profil Muhammad Nasrullah

Muhammad Nasrullah merupakan kiper kelahiran Bandung, Jawa Barat 20 Agustus 1997. Sebelum bergabung dengan Black Steel Papua, Muhammad Nasrullah sempat masuk pelatihan Futsal Kota Bandung (FKB) selepas menyelesaikan pendidikan di Sekolah Menengan Kejuruan (SMK).

Namun sebelum berkarir di futsal, voli menjadi olahraga pertama yang ditekuni Muhammad Nasrullah. Sejak Sekolah Menengah Pertama (SMP), Muhammad Nasrullah sudah memegang peran penting di voli sebagai libero.

Kendati demikian, kiper berusia 25 tahun itu mendapatkan modal penting dari voli untuk berkarir di futsal. Menjadi seorang libero membuat Muhammad Nasrullah memiliki mental untuk mengatasi serangan bola dari lawan, karena para pemain futsal memiliki tendangan keras.



Sementara Muhammad Nasrullah bergabung dengan Black Steel Papua pada 2015. Namun, kiper bertinggi 179 cm itu harus menjadi kiper cadangan usai kalah bersaing dengan Muhammad Albagir.

Kendati demikian, Muhammad Nasrullah juga sempat membela Tim nasional (Timnas) Futsal Indonesia U-20 di AFC Futsal Championship 2017. Kala itu, ia berhasil memblok dua tendangan penalti pemain Tajikistan dan membawa Timnas Futsal Indonesia U-20 menang 5-3.

(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0713 seconds (0.1#10.140)