Cabut dari Liverpool, Naby Keita Resmi Gabung Werder Bremen

Jum'at, 09 Juni 2023 - 19:58 WIB
loading...
Cabut dari Liverpool,...
Cabut dari Liverpool, Naby Keita Resmi Gabung Werder Bremen
A A A
BREMEN - Gelandang Naby Keita telah resmi bergabung dengan Werder Bremen setelah meninggalkan Liverpool secara bebas transfer. Pemain berusia 28 tahun tersebut akan memperkuat Die Werderaner -julukan Werder Bremen- hingga Juni 2026 mendatang.

"Gelandang Naby Keita telah direkrut secara bebas transfer dari klub Liga Inggris, Liverpool," demikian bunyi pernyataan resmi Werder Bremen yang dikutip dari laman resmi klub, Jumat (9/6/2023).



Pemandu bakat Werder Bremen, Clemens Fritz menyatakan bahwa Naby Keita menjadi incaran banyak klub dengan status bebas transfer. Dia mengungkapkan kegembiraannya atas keputusan Naby Keita untuk bergabung dengan Die Werderaner, meskipun ada beberapa tawaran lain yang diterimanya.

“Ketika pemain seperti Naby Keita tersedia dengan status bebas transfer, tentu saja beberapa klub akan tertarik. Oleh karena itu, kami sangat senang bahwa Naby telah memutuskan untuk bergabung dengan Werder, meskipun ada beberapa tawaran lain yang ia terima," kata Clemens Fritz.

Pelatih Werder Bremen, Ole Werner menyebut Naby Keita sebagai gelandang berbakat yang akan memberikan banyak keuntungan bagi timnya. Ia mengakui bahwa kehadiran Naby Keita akan memberikan keuntungan bagi Werder Bremen di musim 2023/2024 mendatang.

“Naby adalah gelandang yang memiliki kemampuan teknis yang luar biasa dan kerja keras, yang akan memberi kami banyak keuntungan. Dia merupakan ancaman di depan gawang dan juga mampu memberikan assist, sehingga dia akan menjadi sosok penting di lini tengah bagi skuat kami,"ujar Ole Werner.

Cedera telah menjadi masalah utama bagi Naby Keita, sehingga sulit baginya untuk mendapatkan banyak menit bermain bersama Liverpool. The Reds -julukan Liverpool- memutuskan untuk melepas Naby Keita pada akhir musim kompetisi 2022/2023 dengan status bebas transfer.

Selama bersama Liverpool, Naby Keita telah tampil dalam 129 pertandingan di semua kompetisi dengan kontribusi 11 gol dan tujuh assist. Ia juga turut membantu The Reds meraih gelar Liga Inggris, Piala FA, Piala Liga Inggris, Liga Champions, Piala Dunia Antarklub, dan Community Shield.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2851 seconds (0.1#10.24)