Jadwal Semifinal Indonesia Open 2023: Kans 2 Wakil Tuan Rumah Rebut Tiket Final

Sabtu, 17 Juni 2023 - 06:00 WIB
loading...
Jadwal Semifinal Indonesia Open 2023: Kans 2 Wakil Tuan Rumah Rebut Tiket Final
Anthony Ginting dan Pramudya/Yeremia siap berjuang memperebutkan tiket final Indonesia Open 2023 / Foto: Kolase PBSI
A A A
JAKARTA - Indonesia Open 2023 memasuki babak semifinal. Tuan rumah hanya mengirimkan dua wakil yakni Anthony Sinisuka Ginting (tunggal putra) dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (ganda putra).

Anthony Ginting bakal berhadapan melawan Li Shi Feng di Istora Senayan, Sabtu (17/6/2023). Mengacu pada rekor pertemuan, pebulu tangkis berusia 26 tahun tersebut di atas kertas lebih diunggulkan.

Betapa tidak, dalam tiga pertemuan terakhir melawan tunggal putra China, Anthony belum pernah menelan kekalahan. Menariknya, tiga kemenangan itu diraih pada tahun ini.



Setiap kemenangan yang diraih Anthony melawan Li Shi terjadi melalui drama rubber game. Terakhir, pebulu tangkis peringkat dua dunia itu menang atas wakil China di Singapore Open 2023 dengan Ginting 13-21, 21-16, 12-21.

Satu wakil Indonesia yang berpeluang merebut tiket final datang dari sektor ganda putra. Adalah Pramudya/Yeremia yang bakal beradu kebolehan di Istora Senayan melawan Aaron Chia/Soh Wooi Yik.



Ini merupakan pertemuan keempat antara Pramudya/Yeremia versus Aaron/Soh. Untuk sementara, ganda putra Indonesia tertinggal 1-2 atas wakil Malaysia.

Satu-satunya kemenangan yang diraih Pramudya/Yeremia terjadi di Malaysia Masters 2023. Saat itu, ganda putra peringkat 25 dunia mengalahkan Aaron/Soh melalui pertarungan sengit rubber game 18-21, 21-10, 21-23.

Pertandingan semifinal Indonesia Open 2023 dijadwalkan berlangsung puku 12.00 WIB. Bagi penggemar yang tidak bisa menonton aksi jagoan bulu tangkis Tanah Air di Istora Senayan, bisa menyaksikan secara live streaming melalui tayangan RCTI+. Tonton di SINI .

Jadwal Semifinal Indonesia Open 2023

Ganda Putra

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka Ginting vs Li Shi Feng

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1732 seconds (0.1#10.140)