Kondisi Saddil Ramdani Bikin Sabah FC Cemas

Selasa, 25 Juli 2023 - 13:05 WIB
loading...
Kondisi Saddil Ramdani...
Kondisi Saddil Ramdani bikin Sabah FC cemas. Pasalnya, winger Timnas Indonesia itu mengalami cedera dan diragukan tampil pada laga terdekat / Foto: Instagram Saddil Ramdani (@saddilramdanii)
A A A
Kondisi Saddil Ramdani bikin Sabah FC cemas. Pasalnya, winger Timnas Indonesia itu mengalami cedera dan diragukan tampil pada laga terdekat.

Saddil Ramdani mengalami masalah saat Sabah FC menelan kekalahan 0-1 dari Selangor FC dalam laga lanjutan Liga Super Malaysia 2023 di Stadion Petaling Jaya, Minggu (23/7/2023). Dia terpaksa ditarik keluar lapangan pada menit 35 karena mengalami cedera.

Dalam laga tersebut Saddil tiba-tiba terduduk di tengah lapangan sambil memegangi kaki kirinya. Alhasil, pemain berusia 24 tahun itu harus dipapah keluar lapangan untuk mendapatkan penanganan tim medis.



Sementara media Malaysia, Makan Bola mengabarkan Sabah FC memiliki kekhawatiran mengenai kondisi cedera Saddil Ramdani. Ini disebabkan lantaran bisa berpengaruh kepada kebugarannya, sehingga belum diketahui akan tampil melawan Penang di laga selanjutnya.

"Winger Sabah FC, Saddil Ramdani, menimbulkan kekhawatiran bagi timnya setelah mengalami cedera di laga melawan Selangor. Kebugaran Saddil masih belum pasti saat Sabah bertandang ke City Stadium untuk laga melawan Penang," tulis Makan Bola dikutip Selasa (25/7/2023).



Makan Bola menganggap Saddil Ramdani merupakan pemain asing yang memiliki kontribusi besar bagi Sabah FC. Pasalnya, ia mampu mencetak enam gol dan tujuh assist dari 18 pertandingan di musim ini.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
Keren! Jay Idzes Masuk...
Keren! Jay Idzes Masuk Skuad Terbaik Serie A Pekan ke-28 Versi Media Statistik
Market Value Ian Maatsen...
Market Value Ian Maatsen Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Indonesia
Jordi Cruyff Ungkap...
Jordi Cruyff Ungkap Kriteria Ideal Direktur Teknik Timnas Indonesia
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara setelah Emil Audero Cs Resmi Join Timnas Indonesia
Septian Bagaskara Bidik...
Septian Bagaskara Bidik Gol dan Tiket Piala Dunia 2026 Bersama Timnas Indonesia
Asal Usul Darah Indonesia...
Asal Usul Darah Indonesia Dean James, Bek Sayap Baru Timnas Indonesia
Menanti Taji Septian...
Menanti Taji Septian Bagaskara: Dari Liga 3 ke Kualifikasi Piala Dunia
Asal-usul Darah Indonesia...
Asal-usul Darah Indonesia Joey Pelupessy, Gelandang Anyar Timnas Indonesia
Rekomendasi
5 Keistimewaan Nuzulul...
5 Keistimewaan Nuzulul Qur'an, Salah Satunya Disebut Malam Turunnya Para Malaikat
Percepatan Ketahanan...
Percepatan Ketahanan Pangan, PTPN IV PalmCo Optimalkan Areal Replanting
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
Berita Terkini
Jadwal Liga Champions...
Jadwal Liga Champions Voli Asia 2025: Mengapa Tak Ada Wakil Indonesia?
22 menit yang lalu
Hasil Lengkap Liga Europa:...
Hasil Lengkap Liga Europa: MU Lolos ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir
1 jam yang lalu
Fajar/Rian Gagal Pertahankan...
Fajar/Rian Gagal Pertahankan Gelar, 2 Ganda Putra Indonesia Lolos Perempat Final
1 jam yang lalu
Kenshiro Teraji Menang...
Kenshiro Teraji Menang TKO di Ronde 12, Satukan Gelar WBC dan WBA
1 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Ana/Tiwi dan Putri KW Angkat Koper, Rehan/Gloria Lolos ke Perempat Final
10 jam yang lalu
Emil Audero Cs Didaftarkan...
Emil Audero Cs Didaftarkan Bela Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain!
11 jam yang lalu
Infografis
3 Wilayah Ingin Dirampas...
3 Wilayah Ingin Dirampas Trump, Salah Satunya Bikin Marah Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved