Jelang Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia U-23: Aiman Afif Cemas Hadapi Garuda

Rabu, 16 Agustus 2023 - 15:02 WIB
loading...
Jelang Timnas Indonesia...
Jelang Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia U-23: Aiman Afif Cemas Hadapi Garuda. Foto: Borak Bola
A A A
RAYONG - Penyerang Timnas Malaysia U-23 Aiman Afif Md Afizul mengakui bahwa timnya tidak dapat merasa tenang meskipun Timnas Indonesia U-23 tidak membawa pemain terbaik dalam ajang Piala AFF U-23 2023. Ia mengingatkan rekan-rekannya untuk tidak mengabaikan kekuatan Garuda Muda -sebutan untuk Timnas Indonesia U-23- dalam pertandingan nanti.

Malaysia U-23 dijadwalkan akan bertanding melawan Timnas Indonesia U-23 dalam pertandingan pembuka Grup B Piala AFF U-23 2023. Laga ini akan berlangsung di Stadion Rayong Provicial, Thailand, pada Jumat (18/8/2023).



Seiring mendekatnya pertandingan, perhatian media di Malaysia dan Vietnam tertuju pada Timnas Indonesia U-23. Pasalnya, di bawah arahan Shin Tae-yong, tim ini harus menghadapi laga tanpa beberapa pemain kunci.

Rizky Ridho, Muhammad Fajar Fathur Rahman, dan Dzaky Asrar dipastikan absen dalam Piala AFF U-23 2023. Kehilangan ini tentu saja mempengaruhi kekuatan Timnas Indonesia U-23.

Namun, Aiman Afif Md Afizul berpendapat bahwa Timnas Indonesia U-23 tetap merupakan lawan yang kuat meski tanpa beberapa pemain utama. Menurutnya, Malaysia U-23 tidak boleh meremehkan Garuda Muda.

“Saya merasa situasinya sama. Kita tidak dapat merasa tenang, meskipun mereka tidak akan memiliki pemain reguler dalam line-up," ungkap Aiman Afif Md Afizul seperti yang dikutip dari sumber Makan Bola, Rabu (16/8/2023).

Lebih lanjut, Aiman Afif Md Afizul menjelaskan bahwa Malaysia U-23 harus tampil dengan performa terbaik dalam pertandingan mendatang. Ia juga mendorong rekan-rekan setimnya untuk berjuang keras demi meraih hasil yang positif.

"Oleh karena itu, saya pikir kita perlu memberikan yang terbaik dari diri kita. Kita harus berjuang bersama," lanjutnya.

Kondisi Timnas Indonesia U-23 yang menghadapi tantangan serupa juga mencerminkan Timnas Malaysia U-23. Pasalnya, Harimau Malaya -julukan Timnas Malaysia- juga harus menghadapi permasalahan serupa, di mana beberapa pemain utama tidak dapat bergabung dalam tim nasional karena belum mendapatkan izin dari klub mereka, mengingat masih berlangsungnya kompetisi klub.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1040 seconds (0.1#10.140)